Kebutuhan pangan di Kabupaten Bandung, relatif aman. Pasalnya, April ini memasuki panen raya untuk komoditas beras dan jagung. Jadi, kata Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Bandung, Tisna Umaran masyarakat tidak perlu panik ditengah pandemi corona ini.
DARA| BANDUNG- Kabupaten Bandung saat ini melaksanakan panen raya padi di Desa Sumbersari ,Kecamatan Ciparay, Kabupaten Bandung, Minggu (29/3/2020).
Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Bandung Ir. H A Tisna Umaran, mengatakan, dari hasil panen itu diperkirakan bakal menghasilkan sebanyak 168.980.680 kg gabah kering panen, 147.013.195 kg gabah kering giling dan dikonversikan menjadi beras sebanyak 97 028.710 kg.
“Sementara penduduk Kabupaten Bandung dengan jumlah sekitar 3,7 juta jiwa dengan konsumsi 98 kg/kap/tahun atau 8,6 kg/kap/bulan,” kata Tisna melalui Kepala Bidang Tanaman Pangan Ir. Ina Dewi Kania.
“Kebutuhan pangan terutama beras di Kabupaten Bandung sampai bulan Mei aman, tidak perlu panic buying di tengah wabah virus corona ini,” katanya.
Ina mengatakan, kepastian kebutuhan pangan aman, setelah luas tanam tanaman pertanian padi di Kabupaten Bandung mencapai seluas 27.303 hektare pada masa tanam Desember 2019 sampai Pebruari 2020 lalu.
“Prakiraan luas panen dan panen bulan Maret sampai Mei 2020, seluas 26.486 hektare,” kata Ina.
Editor : Maji