DARA | SURABAYA –Dua mucikari kelas atas, Endang Suhartini alias Siska dan Tentri Novanta ditetapkan sebagai tersangka pasca penggerebegan Vanessa Angel di sebuah hotel di Surabaya tempo hari, terkait kasus prostitusi online.
Dua mucikari itu baru dua tahun beroperasi yaitu sejak tahun 2017. Namun, Endang telah berhasil menggaet 45 artis sebagai barang “dagangannya”. Sedangkan Tentri mampu menjadikan 100 model sebagai perempuan esek-esek.
Tarifnya tentu variatif. Baik artis maupun model dari Rp25 juta hingga Rp100 juta. Tarif yang cukup mahal, sehingga wajar kalau bisnis esek-esek ini disebut bisnis kelas tinggi. Apalagi, konon pemakai jasanya alias hidung belangnya pun bukan kalangan rendahan, mulai dari pengusaha hingga pejabat.
Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Frans Barung Mangera mengatakan, kedua muncikari berbisnis prostitusi untuk memenuhi kebutuhan gaya hidupnya yang tinggi. “Iya (cukup tinggi). Dia ikut ke Bali, ikut ke luar negeri juga kok. Kalau motifnya ya untuk kebutuhan ekonomi,” ujar Barung.***
Editor: denkur