Dua Pengedar Ganja Diciduk Satuan Narkoba Polres Cianjur

Jumat, 4 Oktober 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: dara.co.id/Purwanda

Foto: dara.co.id/Purwanda

Dua pemuda terpaksa harus mendekam di sel tahanan polisi. Mereka adalah dua pengedar ganja yang teertangkap dini hari. 


DARA | CIANJUR – Dua orang diduga pengedar dan penyalahguna narkotika jenis daun ganja diciduk jajaran Satuan Narkoba Polres Cianjur, Jawa Barat. Kedua terduga pelaku itu ditangkap di dua lokasi berbeda, Kamis (3/10/2019) dini hari.

Selain berhasil menciduk kedua orang pelaku, yakni Irman Firmansyah alias Dogol (31) warga Kampung GBO, RT 002/013, Desa. Cipanas, Kecamatan Cipanas, dan Andri Supriadi (30), warga Kampung Karamat Taifur RT 001/002, Desa Ciherang, Kecamatan Karangtengah, Kabupaten Cianjur.

Petugas juga mengamankan delapan bungkus paket kertas yang di dalamnya berisikan daun ganja kering dengan berat keseluruhan 18,96 gram dan sebuah tas selendang warna abu-abu.

Kasat Narkoba Polres Cianjur, AKP Ade Hermawan Mulyana, melalui Paur Subag Humas, Ipda Budi Setiayuda, mengatakan kedua pelaku ditangkap di rumahnya. Dari hasil tes urine yang dilakukan terhadap kedua pelaku hasilnya dinyatakan positif telah mengkonsumsi ganja kering.

“Dari pelaku, Irman, petugas berhasil mengamankan delapan paket ganja dengan berat 18,96 gram. Setelah dilakukan pemeriksaan dan asal mula ganja itu, pelaku pertama mengaku dari pelaku Andri,” ujar Budi, kepada wartawan, Jumat (4/10/2019).

Kini, lanjut Budi, kedua terduga pelaku itu telah mendekam di sel tahanan Mapolres Cianjur untuk terus dilakukan penyelidikan dan pengembangan kasus itu. “Kedua terduga pelaku kita jerat dengan pasal 114 ayat (1) jo Pasal 111 ayat (1) Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 35 tahun 2009 tentang Narkotika,” katanya.***

Wartawan: Purwanda | Editor: Ayi Kusmawan

Berita Terkait

Satnarkoba Polres Garut Gencar Lakukan Razia Miras dan Preman
Polri Gercep Tangani Iklan Judol di Debat Calon Gubernur Jabar
Korbannya Teriak Maling, Dua Pelaku Jambret Ini Bernasib Seperti Ini
Polri Amankan Tenaga Honorer Admin Situs Desa Jadi Tersangka Pengelola Situs Penyebar Video Porno Anak
Kasus Penggelapan Dana Biro Perjalanan Haji dan Umrah di Garut Mulai Disidangkan
Respon Cepat “Taros Kapolres”, Sikat Aksi Premanisme di Garut
Dua Terduga Pengeroyokan Diciduk Satreskrim Polres Sukabumi Kota
Menjelang Pilkada, Tiga Pilar Menteng Pantau Situasi Depan Kantor KPU R.I
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 15 November 2024 - 12:39 WIB

Satnarkoba Polres Garut Gencar Lakukan Razia Miras dan Preman

Jumat, 15 November 2024 - 11:00 WIB

Polri Gercep Tangani Iklan Judol di Debat Calon Gubernur Jabar

Rabu, 13 November 2024 - 20:44 WIB

Korbannya Teriak Maling, Dua Pelaku Jambret Ini Bernasib Seperti Ini

Rabu, 13 November 2024 - 20:33 WIB

Polri Amankan Tenaga Honorer Admin Situs Desa Jadi Tersangka Pengelola Situs Penyebar Video Porno Anak

Rabu, 13 November 2024 - 20:31 WIB

Kasus Penggelapan Dana Biro Perjalanan Haji dan Umrah di Garut Mulai Disidangkan

Berita Terbaru