Keberadaan Command Center yang baru diresmikan oleh Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil di Komplek Gedung Sate, Jalan Diponegoro, Kota Bandung, Selasa (10/3/2020), diharapkan bisa menjadikan Jabar sebagai Provinsi yang sangat responsif dan tanggap terhadap isu-isu yang muncul.
DARA | BANDUNG – Menurut Gubernur yang akrab disapa Emil itu, dalam waktu dekat sejumlah daerah pun akan segera membangun Command Center. Di antaranya Kabupaten Pangandaran, Kabupaten Garut, Cirebon, dan Kabupaten Indramayu.
“Kami sudah fasilitasi hibah dari Provinsi untuk Command Center di daerah-daerah tersebut,” kata Emil usai meresmikan gedung baru Comand Center Jabar.
Emil menyebutkan, Command Center ini salah satunya memiliki fungsi sebagai data harian yang diperlukan oleh setiap kepala daerah di Kabupaten/Kota.
“Ada SOP yang sifatnya harian, ada juga yang sifatnya mingguan. Yang mana data-data ini dianggap penting oleh kepala daerah dan perlu direkap,” ucapnya.***
Editor: Muhammad Zein