Elektabilitas Syakur-Putri Makin Moncer, Timses Jaga Kekompakan

Kamis, 14 November 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pilkada Garut 2024 tinggal menghitung hari. Timses Abdusy Syakur Amin-Luthfianisa Putri Karlina memastikan makin solid.

DARA | Bendahara Tim Gabungan (Timgab) Pemenangan Syakur-Putri, Aris Munandar, mengatakan saat ini seluruh elemen pendukung, mulai dari relawan hingga kader partai pengusung semakin kompak.
Apalagi jelang pencoblosan, tren elektabilitas dan popularitas Syakur-Putri terus meroket berdasarkan hasil sejumlah lembaga survei.

“Kami optimis semua partai pengusung tetap menjaga kekompakan. Semua kader partai dari tingkat kabupaten sampai ke TPS siap memenangkan Paslon nomor 02,” ujar Aris, Kamis (14/11/2024).

Menurut Aris, bahwa seluruh tim saat ini terus bekerja keras untuk menjaga elektabilitas dan popularitas pasangan Syakur-Putri, yang menunjukkan tren positif dalam beberapa waktu terakhir.

Meski demikian, Aris mengakui bahwa ada sejumlah wilayah yang masih menjadi tantangan, karena merupakan basis pendukung kuat bagi Paslon kompetitor, Helmi Budiman-Yudi Nugraha.

“Tapi hitungannya tipis dan hanya di beberapa kecamatan saja,” ujarnya.

Aris menyebutkan tim sukses Paslon 02 telah menyusun strategi khusus untuk menghadapi tantangan ini.

Ia juga yakin pasangan Syakur-Putri mampu keluar sebagai pemenang di Pilkada Garut 2024. Pasalnya, berdasarkan hasil kunjungan lapangan, mayoritas masyarakat Garut menginginkan adanya perubahan.

“Dan Paslon Syakur-Putri adalah pasangan yang tepat untuk membawa Garut ke arah yang lebih baik,” katanya.

Sebagaimana diketahui, Pilkada Garut 2024 diikuti oleh dua kandidat pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati, yaitu paslon nomor urut 01, Helmi Budiman-Yudi Nugraha Lasmingrat yang diusung dan didukung empat partai politik yakni PKS, PPP, Perindo dan PSI.

Kemudian pasangan calon bupati dan wakil bupati Garut nomor urut 02, Abdusy Syakur Amin- Luthfianisa Putri Karlina yang diusung dan didukung 13 partai poltik yaitu Golkar, NasDem, Gerindra, Demokrat, PKB, PAN, PDI Perjuangan, Hanura, Partai Buruh, Partai Umat, PBB, Gelora, dan Garuda.***

Editor: denkur | Keterangan foto:
Elektabilitas dan popularitas pasangan Syakur-Putri semakin moncer jelang pelaksanaan Pilkada Garut 2024 (Foto: Ist)

Berita Terkait

Budi Azhar Bersedia Jadi Ketua IPSI Kabupaten Sukabumi
Pemkab Sukabumi Sambut Ramadan 1446 H
Disdik Kabupaten Sukabumi Siap Sukseskan e-Ijazah
Rusak Akibat Pergerakan Tanah, PU Sukabumi Perbaiki Jalan Cikaso-Ciguyang
Daftar Kloter Jemaah Haji Asal Garut Sudah Dirilis, Terbagi dalam Lima Kloter Pemberangkatan
Dukung Program Ketahanan Pangan, Pemkab Cirebon Panen Raya Jagung
Sukseskan Program Ketahanan Pangan. Kapolresta Cirebon Gelar Panen Raya Jagung
Pemkab Sukabumi Siap Sukseskan Program Tiga Juta Rumah Warga Berpenghasilan Rendah
Berita ini 22 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Sabtu, 1 Maret 2025 - 13:13 WIB

Budi Azhar Bersedia Jadi Ketua IPSI Kabupaten Sukabumi

Jumat, 28 Februari 2025 - 20:01 WIB

Pemkab Sukabumi Sambut Ramadan 1446 H

Jumat, 28 Februari 2025 - 16:21 WIB

Disdik Kabupaten Sukabumi Siap Sukseskan e-Ijazah

Rabu, 26 Februari 2025 - 20:31 WIB

Rusak Akibat Pergerakan Tanah, PU Sukabumi Perbaiki Jalan Cikaso-Ciguyang

Rabu, 26 Februari 2025 - 18:19 WIB

Daftar Kloter Jemaah Haji Asal Garut Sudah Dirilis, Terbagi dalam Lima Kloter Pemberangkatan

Berita Terbaru

Ilustrasi (Foto: Istimewa/net)

HEADLINE

Berapa Besaran THR di Era Prabowo? Ini Dia Beritanya

Minggu, 2 Mar 2025 - 09:53 WIB

Ilustrtasi (Foto: Universitas Airlangga/ Tribun Travel)

HEADLINE

Siaran Ramadan di Medsos Harus Edukatif dan Ramah Anak

Sabtu, 1 Mar 2025 - 13:39 WIB