Empat pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Cianjur, Jawa Barat bersiap untuk mengikuti debat publik di Prime Park Hotel, Bandung, Jumat (20/11/2020).
DARA | CIANJUR – Para calon pemimpin Kabupaten Cianjur itu akan beradu visi misi serta program yang rencananya akan ditayangkan langsung oleh salah satu stasiun televisi nasional.
Sejumlah persiapan dalam mengahadapi event tersebut telah dilakukan oleh para pasangan calon maupun tim sukses, di antaranya Ketua Tim Pemenangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Cianjur nomor urut 1, Muhammad Toha-Ade Sobari (HaDe), Beny Rustandi mengatakan, pihaknya telah mempersiapkan materi debat untuk menjawab pertanyaan paslon lain.
“Kami mempersiapkan apa yang akan menjadi pertanyaan paslon lain dan akan mempersiapkan apa yang akan menjadi pertanyaan kami kepada paslon lain, yang tentunya sesuai dengan ruang lingkup materi yang sudah di tentukan oleh penyelenggara (KPU),” kata Beny, kepada wartawan, Minggu (15/11/2020).
Selain menyiapkan materi debat, Beny mengungkapkan akan menggelar nonton bareng (nobar) di posko pemenangan.
” Untuk mengobati kekecewaan Tim, Relawan serta Calon Pemilih HaDE (Muhammad Toha-Ade Sobari) yang tidak bisa menyaksikan langsung karena terbatas oleh prorokol kesehatan di masa pandemi, kemungkinan kami akan menggelar nobar di posko pemenangan,” katanya.
Hal senada juga diutarakan Ketua Tim Gabungan Pemenangan Calon Bupati dan Wakil Bupati nomor urut 2, Oting Zaenal Muttaqin-Wawan Setiawan, Prasetyo Harsanto.
“Kami akan melakukan persiapan-persiapan untuk bisa menjalani debat nanti dengan baik,” ujar Prasetyo.
Prasetyo mengaku sangat yakin dengan pengalaman Calon Bupati Oting Zaenal Muttaqin yang pernah menjabat Sekretaris Daerah dan terakhir Kepala Dinas Pendidikan Cianjur akan menjadi modal dasar untuk mengetahui permasalahan yang ada di Cianjur.
“30 tahun beliau di birokrasi menjadi modal kuat untuk melaksanakan debat,” ucapnya.
Tim pemenangan, jelas Prasetyo, akan menginventarisir isu-isu menarik yang akan dibawa pada debat paslon nanti. Dirinya yakin semua masyarakat Cianjur menyaksikan debat tersebut.
“Tentu kita akan bikin acara nonton bareng di DPC Gerindra, Demokrat serta PAC dan sampai ke tingkat RT,” tandasnya.
Sementara itu Wakil Ketua Umum Tim Kampanye Calon Bupati dan Wakil Bupati Cianjur nomor urut 3, Herman Suherman-Tb Mulyana Syharudin, Onnie S Sandi mengaku optimis paslon yang diusungnya akan unggul dalam debat publik nanti.
“Sangat optimis, karena bisa dilihat secara kasat mata sebelum debat, juga terkait jam terbang Paslon nomor 3,” kata Onnie.
Onnie menegaskan, persiapan tentu ada dan dibahas dalam tim namun tidak bersifat khusus. “Karena kami meyakini bahwa pasangan nomor urut 3 adalah pasangan yang sudah teruji sebagai pemimpin dengan segudang pengalaman. Sehingga tentunya akan bisa mengikuti debat paslon dengan cukup baik,” paparnya.
Partai NasDem, jelas Onnie, juga akan menggelar nonton bareng debat paslon di beberapa titik termasuk di DPD Partai NasDem Cianjur karena melihat antusias para konstituen.
Sedangkan Sekretaris DPC PKB Kabupaten Cianjur, Dedi Suherli mengatakan, tidak ada persiapan khusus bagi pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Cianjur nomor urut 4, Lepi Ali Firmansyah-Gilar Budi Raharja (Pilar) dalam mengikuti debat nanti.
“Kita siap-siap saja, gak ada persiapan khusus,” ujar Dedi.
Intinya, jelas Dedi, paslon Lepi-Gilar akan menawarkan gagasan yang baru dan segar ke masyarakat Cianjur sebagai bentuk koreksi atas kebijakan incumbent selama ini.
“Iya, sejak hari pertama daftar di KPU, kita sudah merumuskan Visi, Misi dan program dan tentunya itu semua berbasis data konkret, bukan ngarang,” katanya.
Sementara itu, Anggota KPU Cianjur, Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Parmas & SDM, Rustiman mengungkapkan, debat paslon Bupati dan Wakil Bupati Cianjur akan dilaksanakan pada 20 November 2020 dan ditayangkan langsung iNews TV Bandung mulai pukul 13.30-16.00 WIB.
“Lokasinya di Bandung, Prime Park Hotel,” pungkasnya.
Seperti diketahui Pilkada Cianjur 2020 diikuti Empat Paslon Bupati dan Wakil Bupati, yakni Muhammad Toha- Ade Sobari nomor urut 1 (HaDe), Oting Zaenal Muttaqin-Wawan Setiawan nomor urut 2 (OTW), Herman Suherman-Tb Mulyana Syahrudin nomor urut 3 (BHS-M) dan Lepi Ali Firmansyah-Gilar Budi Raharja nomor urut 4 (Pilar).***
Editor: denkur