FA CUP, Aston Villa Digempur Habis-habisan Tamunya, Liverpool, 1-4

Sabtu, 9 Januari 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Liverpoolfc.com

Liverpoolfc.com

Lanjutan FA Cup mempertemukan duel sesama kontestan Premier League. Aston Villa sebagai tuan rumah kedatangan tamu dari kota pelabuhan Liverpool FC. Laga ini akan digelar di Villa Park markas Aston Villa.


DARA – Ada satu hal yang membuat laga ini jadi sorotan. Tersiar kabar Aston Villa akan menurunkan skuad U-23. Pasalnya, banyak pemain dan staff yang terkena virus Covid-19.

Bahkan, jika kasusnya benar-benar parah laga ini terancam ditunda.

“Sejumlah pemain dan staf tim utama kembali positif dan segera diisolasi. Tes putaran kedua segera dilakukan dan membuahkan hasil positif lebih banyak hari ini,” demikian seperti dilansir dari pernyataan resmi club di situs resmi mereka.

Hal ini diperkuat dengan tidak bisa dipakainya tempat latihan Aston Villa Bodymoor Heath Training Ground akibat banyaknya staff dan pemain yang terkena virus.

Benar saja, tuan rumah Aston Villa hanya menurunkan pemain U-23. Sontak digempur habis-habisan Liverpool yang bermain dengan pemain senior. Liverpool langsung unggul pada menit ke 4 melalui Sadio Mane.

Bukan tanpa perlawanan, skuad muda Villa mampu membalas di menit akhir babak pertama melalui Louie Barry.

Memasuki babak kedua terlihat jelas pengalaman dalam bertanding. Skuad senior Liverpool yang lebih pengalaman lihai memainkan tempo dan mencari celah.

Hasilnya 3 gol kembali bersarang di skuad muda Aston Villa. Masing-masing melalui Wijnaldum (60), Sadio mane (63) dan Mo Salah (65).

Sampai peluit panjang kedudukan 1-4 untuk keunggulan Liverpool. Dengan ini Liverpool lolos ke putaran piala FA selanjutnya.***(Azis NR)

Editor: denkur

Berita Terkait

STRATEGI SHIN TAE YONG “Outside The Box” vs “Inside The Box”
Kabar Baik dari Bupati Bandung, Tahun Ini 1.500 Tenaga Honorer Diangkat Menjadi P3K
SANG LEGENDA: Ronny Paslah Gagalkan Penalti Pele, Simak Ceritanya
Pendaftar LPG 3 Kg Mencapai 57 Juta NIK, Upaya Pertamina Patra Niaga Wujudkan Subsidi Tepat Sasaran
Diduga Gelapkan Dana Desa, Mantan Sekdes di Sukabumi Diciduk Polisi
Meski Dikalahkan Vietnam, Erick Thohir Memuji Mental Pemain Muda Indonesia
Banjir Rob Subang Merendam Empat Desa, Bey Temui Warga Terdampak
Pelantikan 11 Bupati dan Walikota di Jabar Berpotensi Mundur, Ini Penyebabnya
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 17 Desember 2024 - 14:40 WIB

STRATEGI SHIN TAE YONG “Outside The Box” vs “Inside The Box”

Selasa, 17 Desember 2024 - 10:26 WIB

Kabar Baik dari Bupati Bandung, Tahun Ini 1.500 Tenaga Honorer Diangkat Menjadi P3K

Selasa, 17 Desember 2024 - 10:05 WIB

SANG LEGENDA: Ronny Paslah Gagalkan Penalti Pele, Simak Ceritanya

Selasa, 17 Desember 2024 - 09:35 WIB

Pendaftar LPG 3 Kg Mencapai 57 Juta NIK, Upaya Pertamina Patra Niaga Wujudkan Subsidi Tepat Sasaran

Senin, 16 Desember 2024 - 17:13 WIB

Diduga Gelapkan Dana Desa, Mantan Sekdes di Sukabumi Diciduk Polisi

Berita Terbaru

Foto: Istimewa

HUKRIM

Polres Sukabumi Sikat Peredaran Sabu Seberat 1.677,66 gram

Selasa, 17 Des 2024 - 11:25 WIB