Gubernur Lantik Komisioner KIP Jabar

Senin, 30 Desember 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DARA | BANDUNG — Gubernur Jawa Barat,  Ridwan Kamil, berharap lima komisioner Komisi Informasi Provinsi (KIP) yang baru mampu mempertahankan predikat daerah ini sebagai provinsi paling informatif dalam hal keterbukaan publik, yang didapat dari KI Pusat selama dua tahun berurutan.

“Semoga mampu mempertahankan ranking A sebagai provinsi informatif dan lebih meningkat lagi,” ujar Ridwan Kamil seusai mengambil sumpah jabatan dan melantik lima komisioner KIP Jabar periode 2019-2023 di Gedung Sate Kota Bandung, Senin (30/12/19).

Adapun kelima komisioner KIP Jawa Barat yang baru itu, yakni Ijang Faisal, Husni Farhan Mubarok, Yudaningsih, Dedi Dharmawan, dan Dadan Saputra.

Keterbukaan informasi Jawa Barat, menurut dia, sejauh ini sudah sangat baik alias menyegel nilai A. Untuk kategori E adalah daerah dengan kategori tidak informatif, D: kurang informatif, C: cukup informatif, B: menuju informatif, dan A: informatif.

“Jabar sudah sangat baik bersama DKI Jakarta, Jateng, Sumut, dan Riau ada di posisi A selama dua tahun berturut-turut,” ujarnya.

Kepada para komisioner KIP Jabar yang baru, gubernur juga meminta mereka untuk membina komisi informasi di 27 kabupaten/kota se-Jawa Barat agar keterbukaan informasinya sebaik dengan provinsi. “Saya juga titip kerja sama dengan unit kita yaitu Jabar Saber Hoaks supaya masyarakat tenang bekerja membangun Indonesia dan Jabar tanpa dihantui dan dihabiskan ruang informasinya oleh hal-hal berita bohong

Ketua Komisi Informasi Pusat, Gede Narayana, menyebutkan, transparansi atau keterbukaan di era terkini adalah suatu keharusan. Menurut pengamatannya, transparansi dimulai dari orang nomor satu di badan publik tersebut.

“Yang memulai transparansi itu menurut pengamatan dan penilaian KI adalah orang nomor satunya di badan publik tersebut atau kepala daerahnya,” ujar Gede.***

Editor: Ayi Kusmawan

Berita Terkait

Resmikan Logo Asia Afrika Youth Forum 2025, Wali Kota Bangga Karya Anak Muda Bandung
Tarif Mulai Rp5.000, LRT Jabodebek Jadi Pilihan Nyaman untuk Libur Long Weekend 18-20 April 2025
BPOM RI Visitasi Santosa Hospital Bandung Central  Ikrar Sebut Rumah Sakit Ini Bisa Jadi Percontohan
Wabup Bandung Barat Asep Ismail Ajak ASN Jaga Kebersihan
Update Kasus Pelecehan Seksual di RSHS Bandung, KKI Cabut Izin Praktik Oknum Dokter Ini
Lantik Ribuan PPPK, Bupati Jeje Ritchie Ismail Berikan Pesan Moral
BAZNAS Jabar Hadirkan Layanan Publik dan Konsultasi ZISWAF di Acara “ Abdi Nagri Nganjang Ka Warga”
Bupati Bandung Barat, Pastikan Melanti Ribuan PPPK, Simak Penjelasan BKPSDM
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 05:03 WIB

Resmikan Logo Asia Afrika Youth Forum 2025, Wali Kota Bangga Karya Anak Muda Bandung

Kamis, 17 April 2025 - 11:01 WIB

Tarif Mulai Rp5.000, LRT Jabodebek Jadi Pilihan Nyaman untuk Libur Long Weekend 18-20 April 2025

Rabu, 16 April 2025 - 19:53 WIB

BPOM RI Visitasi Santosa Hospital Bandung Central  Ikrar Sebut Rumah Sakit Ini Bisa Jadi Percontohan

Rabu, 16 April 2025 - 17:32 WIB

Wabup Bandung Barat Asep Ismail Ajak ASN Jaga Kebersihan

Rabu, 16 April 2025 - 14:32 WIB

Update Kasus Pelecehan Seksual di RSHS Bandung, KKI Cabut Izin Praktik Oknum Dokter Ini

Berita Terbaru