Habib Luthfi akan Hadiri Istighosah Redakan Tensi Pemilu

Selasa, 5 Maret 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ILUSTRASI. Foto: net

ILUSTRASI. Foto: net

DARA | GARUT – Relawan NU Ngahijikeun Garut akan menggelar istighosah dan doa dengan mendatangkan Habib Luthfi Yahya. Doa bersama yang digelar pada Kamis (7/3/2019) disebut untuk menjaga kondusifitas di Kabupaten Garut, Jawa Barat, terutama menjelang Pemilu.

Ketua Relawan NU Ngahijikeun Garut, KH Aceng Abdul Muzib, menuturkan, mendekati hari pencoblosan, tensi politik sudah mulai memanas. Ia menyebut sudah terjadi perusakan baliho Capres nomor 01.

Ketua relawan NU Ngahijikeun Garut, KH Aceng Abdul Muzib. Foto: dara.co.id/Benny

“Kami tidak mau terpancing. Jangan sampai terjebak juga. Doa ini untuk menurunkan tensi itu,” ujar Muzib di sekretariat relawan NU Garut di Jalan Cimanuk, Garut Kota, Selasa (5/3/2019).

Menurut Pengasuh Pondok Pesantren Fauzan itu, aksi provokasi yang terjadi harus disikapi dengan dingin. Pihaknya lebih memilih doa bersama untuk keselamatan bangsa.

“Sosok Habib Luthfi memiliki pengaruh besar terhadap umat Islam di Kabupaten Garut. Kedatangannya akan menjadi daya tarik sendiri bagi umat Islam di Garut,” katanya, seraya menambahkan, tak hanya santri dan ulama yang akan datang, para pejabat juga ingin mendengarkan ceramahnya.

Ia menyebut banyak potensi gesekan yang bisa membahayakan. Ia pun meminta semua pihak tidak melakukan upaya-upaya provokasi.

“Rencananya akan kami gelar di Kerkof. Tapi kalau ada perubahan paling di SOR (Ciateul) atau Alun-alun,” ujarnya. ***

 

Wartawan: Benny
Editor: Ayi Kusmawan

 

Berita Terkait

Pedagang Asongan Sukarela Kampanyekan Syakur-Putri, Dianggap Bisa Naungi Pedagang Kecil
Jelang Kampanye Terbuka Pilkada Garut, Paslon Keukeuh Pilih Hari Yang Sama
Terima Aspirasi Warga, Arfi-Yena Siap Perjuangkan Reaktivasi Bandara Husein Sastranegara
Pilkada KBB, DILAN Siap Permudah Perijinan Demi Menarik Investasi
Jabar Siap Gelar Pilkada Serentak 2024, Komisi II DPR RI Tekankan Jaga Netralitas ASN
Cek Disini, Hasil Tiga Lembaga Survei di Pilkada Jakarta 2024
Target Partisipasi Pemilih 80 Persen, KPU Kabupaten Bandung Gencar Sosialisasi Pilkada Serentak 2024
King Nassar Goyang Pendukung Paslon Dilan, Menuju Pilkada KBB 27 November 2024
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 15 November 2024 - 16:29 WIB

Pedagang Asongan Sukarela Kampanyekan Syakur-Putri, Dianggap Bisa Naungi Pedagang Kecil

Jumat, 15 November 2024 - 10:20 WIB

Jelang Kampanye Terbuka Pilkada Garut, Paslon Keukeuh Pilih Hari Yang Sama

Jumat, 15 November 2024 - 10:09 WIB

Terima Aspirasi Warga, Arfi-Yena Siap Perjuangkan Reaktivasi Bandara Husein Sastranegara

Jumat, 15 November 2024 - 10:00 WIB

Pilkada KBB, DILAN Siap Permudah Perijinan Demi Menarik Investasi

Rabu, 13 November 2024 - 22:03 WIB

Jabar Siap Gelar Pilkada Serentak 2024, Komisi II DPR RI Tekankan Jaga Netralitas ASN

Berita Terbaru