Hadiah Rp65 Juta, Pemkab Garut-Bitread Publishing Gelar Lomba Menulis Writingthon

Sabtu, 21 September 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ILUSTRASI: goodnewsfromindonesia.id

ILUSTRASI: goodnewsfromindonesia.id

MAMPUKAH potensi Garut disandingkan dengan Swiss, sebuah kota destinasi wisata yang paling diminati di dunia? Ini sebuah tantangan besar yang mau tidak mau harus dijawab oleh Pemkab Garut.

Pro kontra muncul dalam merespon pertanyaan ini. Namun tidak ada yang tak mungkin.

Bisa saja berhasil mencapainya, asalkan ada strategi akselerasi untuk menjawab tantangan itu. Salah satu cara akselerasi untuk menjawabnya, yakni menciptakan kolaborasi dengan berbagai pihak.

Dengan kolaborasi, berbagai rintangan bisa dicarikan solusinya bersama. Termasuk memajukan pengembangan potensi wisata dan sumber daya manusianya.

Isu kurangnya anggaran dan banyaknya pekerjaan pemerintah daerah lantas tidak menjadi penghalang untuk melakukan pembangunan daerah. Pemerintah dapat berkolaborasi dengan pihak lain untuk berbagi peran dalam mencapai tujuan.

Hal itu pula yang akan dilakukan oleh Pemprov Jawa Barat dan Pemkab Garut, berkolaborasi dengan Bitread Publishing dan pihak lainnya untuk mempromosikan Garut melalui sebuah ajang kompetisi menulis Writingthon Jelajah Kota Garut.

Anita Khairunnisa, Founder dan CEO Bitread Publishing, mengatakan kegiatan ini untuk mempromosikan Garut dalam delapan tema tulisan atau konten, yaitu seni, budaya, wisata, kuliner, sejarah, potensi ekonomi, bisnis, dan gaya hidup.

Menurut Anita, Writingthon merupakan kependekan dari Writing Marathon yang didesain khusus oleh Bitread Publishing. Writingthon merupakan sebuah karantina menulis buku dan membuat konten yang diawali dengan kompetisi menulis untuk menyaring pemenang.

“Pada Writingthon Jelajah Kota Garut ini, ada dua puluh lima pemenang yang akan dipilih dan menjalani karantina di Kampung Sumber Alam Garut selama tiga hari dua malam. Beragam tantangan menulis akan diberikan ketika karantina. Sebelum Garut, Writington sendiri telah dilaksanakan sebanyak sembilan kali di berbagai lokasi dan isu,” ujar Anita yang didampingi Business Development Manager, Auliya Millatina Fajwah, kemarin.

Kompetisi ini akan dimulai 24 September 2019. Untuk memperebutkan total hadiah Rp65 juta, para peserta dapat mendaftarkan dan membaca ketentuan lebih jelasnya di bit.ly/WRITINGTHON.Hasil dari kegiatan ini akan diterbitkan menjadi buku dan dirilis di berbagai media.

“Kegiatan ini terbuka untuk umum dari seluruh Indonesia. Tidak dipungut biaya apa pun untuk mengikuti kegiatan ini,” ujar Anita.

Wisata dan agrobisnis

Menurut Wakil Bupati Garut, Helmi Budiman, saat ini Garut sedang bekerja keras mengembangkan daerah yang mengunggulkan aspek wisata dan agrobisnis.

“Tetapi di luar dari itu, banyak tempat menarik yang perlu dieksplorasi lebih jauh. Banyak cerita bagus yang perlu diangkat untuk membuat orang menjadi jatuh cinta kepada Garut. Writingthon akan menjadi program yang dapat membantu harapan-harapan itu,” katanya.

Khusus untuk Jawa Barat, lanjut dia, Kabupaten Garut akan menjadi daerah pertama yang menjadi lokasi writingthon. Selanjutnya akan dipilih kota atau kabupaten lainnya yang akan dieksplor lebih jauh dan menarik melalui writingthon.

Ia menambahkan kegiatan ini, harus mampu menjadi sarana bagi warga Garut untuk berkontribusi dalam sebuah kolaborasi besar membangun daerahnya. ***

Editor: Ayi Kusmawan

Berita Terkait

Puncak Kesuksesan Angkutan Nataru 2024/2025: PT KAI Daop 3 Cirebon Layani 120.294 Penumpang dengan Peningkatan 107%
Bencana Rob Air Laut Guncang Indramayu: Bupati Nina Akselerasi Pembangunan Kampung Nelayan Sejahtera untuk Pemulihan Ekonomi
Aksi Protes Warga Luwung Kencana Viral, Pj Bupati Cirebon Langsung Tanggap Tangani Jalan Rusak
Kapolresta Cirebon Ajak Anak Muda Cinta Pertanian Lewat Panen Cabai dan Program Ketahanan Pangan Inovatif.
Garut Siap Gelar Program Makan Bergizi Gratis, Dilaunching di SMPN 6
Pesawat AS-202 Bravo Siap Hiasi Simpang Kadungora, Pj Bupati: Ini Akan Jadi Ikon Baru Garut
Paripurna Dewan, Kusmana Soroti Pentingnya Menjaga Keseimbangan Ekosistem
Paripurna DPRD Kota Sukabumi Tetapkan RPKLH sebagai Pedoman Utama Jaga Kelestarian Lingkungan
Berita ini 5 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 7 Januari 2025 - 13:06 WIB

Bencana Rob Air Laut Guncang Indramayu: Bupati Nina Akselerasi Pembangunan Kampung Nelayan Sejahtera untuk Pemulihan Ekonomi

Selasa, 7 Januari 2025 - 13:02 WIB

Aksi Protes Warga Luwung Kencana Viral, Pj Bupati Cirebon Langsung Tanggap Tangani Jalan Rusak

Selasa, 7 Januari 2025 - 12:58 WIB

Kapolresta Cirebon Ajak Anak Muda Cinta Pertanian Lewat Panen Cabai dan Program Ketahanan Pangan Inovatif.

Senin, 6 Januari 2025 - 21:29 WIB

Garut Siap Gelar Program Makan Bergizi Gratis, Dilaunching di SMPN 6

Senin, 6 Januari 2025 - 21:24 WIB

Pesawat AS-202 Bravo Siap Hiasi Simpang Kadungora, Pj Bupati: Ini Akan Jadi Ikon Baru Garut

Berita Terbaru

HUKRIM

PWI Siapkan 100 Pengacara Laporkan Balik HB

Selasa, 7 Jan 2025 - 15:09 WIB

Kemenag

HEADLINE

Turun dari Tahun 2024, Inilah Besaran Biaya Haji Tahun 2025

Selasa, 7 Jan 2025 - 13:43 WIB