Hadiri Peresmian GKI Puri Indah Jakbar, Anies Bilang Ini Bentuk Persatuan Indonesia

Senin, 8 November 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: Istimewa

Foto: Istimewa

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan menghadiri peresmian gedung Gereja Kristen Indonesia (GKI) Puri Indah, Taman Permata Buana, Jakarta Barat, Minggu (7/11/2021).


DARA – Melalui akun media sosial miliknya, Anies mengatakan Jakarta merupakan simpul dari pertemuan semua unsur yang ada pada bangsa ini.

Bangsa Indonesia ini bukan percampuran dari berbagai unsur, melainkan sebuah persenyawaan. Artinya, semua unsur yang ada berinteraksi menuju unsur baru, dan persatuan yang disepakati Indonesia bukan persatuan asal usul, tapi persatuan tujuan.

“Mengapa kita bersatu? Karena, kita ingin meraih kemerdekaan sejati yang ditandai hadirnya keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia yang membuat kita merasakan kesetaraan di dalamnya,” jelasnya, seperti dalam rilis yang diterima redaksi, Senin (8/11/2021).

Menurutnya, kebhinekaan adalah anugerah yang diberikan Tuhan dan menunggal adalah ikhtiar kita kepada Tuhan. Ia mengatakan yang terjadi pada hari peresmian GKI tersebut merupakan bentuk persatuan bangsa Indonesia yang harus terus dirawat dan juga merupakan komitmen Pemprov DKI Jakarta.

“Kebhinnekaan adalah anugerah Tuhan, sedangkan menunggal adalah ikhtiar kita dan yang terjadi di tempat ini adalah menunjukkan persatuan Indonesia, di mana kita rasakan kesetaraan, kebersamaan dan ini kita perlu dorong terus bahwa kita semua memiliki keinginan untuk menjaga. Rasa persatuan harus dirawat dengan memberikan keadilan, kesetaraan, kesamaan dalam kesempatan dan itu adalah komitmen Pemprov DKI di Jakarta,” lanjut Anies.

Kemudian, Anies juga menjelaskan bahwa GKI Puri Indah menerapkan konsep bangunan yang ramah lingkungan, sekaligus memberikan manfaat bagi lingkungan sekitar, seperti penyediaan kolam retensi bawah tanah yang berguna apabila terjadi genangan di kawasan tersebut.

Sebagai sebuah gereja yang diresmikan tahun 2021, GKI Puri Indah memiliki perspektif panjang, sehingga dapat membuat generasi ke depan paham bahwa generasi sebelumnya telah memikirkan konsep bangunan masa depan yang ramah lingkungan. Anies mengapresiasi para pekerja keras yang mendirikan bangunan GKI Puri Indah.

“Selamat kepada semua yang bekerja atas berdirinya Gedung Gereja Kristen Indonesia Puri Indah,” ujarnya.***

Editor: denkur

Berita Terkait

Sultan Bahas Kerja sama Pertahanan dan Pangan Dengan Beberapa Senator Rusia
Pimpin Rapat Persiapan Uji Kelayakan Capim KPK, Puan: Siapapun yang Terpilih Harus Tingkatkan Kinerja Lembaga
Persaingan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Semakin Ketat, Begini Peluang Timnas Indonesia
Buntut Rotmut Pejabat Eselon 2, Irjen Kemendagri Datangi Pemkab Bandung Barat. Ada Apa ya?
Menlu RI : Inovasi dan Digitalisasi Harus Jadi Penggerak Ekonomi Formal dan Global di Kawasan
Conference of the Parties ke-29 (COP29) Komitmen Baru Menuju Bumi Lebih Hijau 
Duel Indonesia Vs Jepang Bakal Heboh, JKT48 Bakal Menghibur Superter Garuda
Kabupaten Bandung Raih Penghargaan Komisi Informasi Provinsi Jawa Barat
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 15 November 2024 - 20:29 WIB

Sultan Bahas Kerja sama Pertahanan dan Pangan Dengan Beberapa Senator Rusia

Jumat, 15 November 2024 - 20:24 WIB

Pimpin Rapat Persiapan Uji Kelayakan Capim KPK, Puan: Siapapun yang Terpilih Harus Tingkatkan Kinerja Lembaga

Jumat, 15 November 2024 - 17:18 WIB

Persaingan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Semakin Ketat, Begini Peluang Timnas Indonesia

Jumat, 15 November 2024 - 16:14 WIB

Buntut Rotmut Pejabat Eselon 2, Irjen Kemendagri Datangi Pemkab Bandung Barat. Ada Apa ya?

Jumat, 15 November 2024 - 15:35 WIB

Menlu RI : Inovasi dan Digitalisasi Harus Jadi Penggerak Ekonomi Formal dan Global di Kawasan

Berita Terbaru