Hari Korpri, Ini Tiga Pesan Presiden Jokowi untuk Para ASN

Senin, 29 November 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Presiden RI Joko Widodo (Foto: Yatno/kemenkumham.)

Presiden RI Joko Widodo (Foto: Yatno/kemenkumham.)

Presiden RI Joko Widodo mengapresiasi para ASN yang tergabung dalam wadah Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) terutama yang bertugas di wilayah perbatasan.


DARA – “Saya mengapresiasi dharma bhakti, pengabdian, kerja keras Korpri alam melayani masyarakat dan menjalankan roda pemerintahan,” ujar Jokowi saat memberi sambutan pada puncak peringatan HUT Korpri ke- 50 melalui virtual, senin (29/11/2021).

Menururt Jokowi, Anggota Korpri yang tersebar di seluruh tanah air telah menjadi simpul persatuan dan kesatuan bangsa serta mewujudkan kehadiran negara.

“Pengabdian yang diberikan setiap anggota Korpri kepada bangsa dan negara tidaklah boleh berhenti, ekspetasi masyarakat semakin tinggi, tantangan perubahan juga semakin kompleks, berbagai tantangan baru bisa muncul secara tak terduga, baik itu karena perkembangan teknologi maupun karena musibah dan pandemi,” kata Jokowi seperti dikutip dari laman resmi Kemenkumham, Senin (29/11/2021).

Presiden Jokowi berharap, menghadapi semua tantangan Korpri harus terus bertransformasi memperkokoh sikap melayani, menjadi abdi masyarakat dan menjadi abdi negara, terus berinovasi dan mengembangkan cara baru yang lebih efesien, terus beradaptasi dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi.

Presiden Jokowi juga menyampaikan beberapa hal yang dapat dipedomani untuk insan Korpri yaitu, pertama, setiap anggota Korpri dalam berbagai jabatan harus memiliki nilai dasar yang sama, yaitu memberi layanan terbaik untuk masyarakat, berkompeten pada pelayanan, akuntabel, loyal, adaptif dan kolaboratif.

Kedua, melakukan terobosan dan inovasi secara berkelanjutan, ubah maindset, hindari ketidak- efesienan serta berkolaborasi lintas organisasi, lintas daerah, lintas ilmu dan Tingkatkan e- goverment.

Ketiga, bangun dan perkokoh integritas aparatur, ciptakan birokrasi yang lebih transparan dan akuntabel serta perkuat peran sebagai perekat persatuan dan kesatuan.

Sementara itu Ketua Umum Korpri Nasional Zudan Arif Fakrulloh dalam sambutannya mengatakan, keberadaan Korpri sangat penting karena sudah tertuang dalam Undang-undang ASN.

“Di pundak kita ada amanah dan diujung jari kita ada kekuasaan yang luar biasa. Harus kita sadari ASN lah yang menggerakan birokrasi dan menata kelola APBN dan APBD. Kalau kita tidak amanah, kita tidak akan bisa menjadikan bangsa kita tumbuh lebih cepat, berlari lebih cepat dan terbang lebih tinggi,” kata Zudan Arif.

Ia berharap, semua ASN harus terus bersatu. ASN yang bersatu akan menjadi kunci untuk memajukan Indonesia. Selain itu ASN juga harus bisa menjaga dari intervensi politik.

Acara yang bertema “ASN Bersatu, Korpri Tangguh Indonesia Tumbuh ini” diharapkan ASN lebih berkontribusi dalam pembangunan bangsa dan negara . Acara ini juga dirangkai dengan doa lintas antar agama, dan pemberian penghargaan kepada duta Korpri dari kementerian/lembaga dan provinsi.(Komar)

Editor: denkur | Sumber: kemenkumham

Berita Terkait

Banjir di Palabuhanratu Sukabumi Rendam Puluhan Rumah di Tiga Desa dan Menewaskan Seorang Warga
Tim PWI Tinjau Cepat Lokasi Rumah Subsidi Wartawan, Ketua Umum PWI Apresiasi Komitmen Pemerintah
Nyaman dan Aman: Solusi Praktis Pakaian Dalam Sekaligus Atasan bagi Pra Remaja dari UNIQLO
Kabar Terbaru Kasus Dugaan Pelecehan Pasien oleh Oknum Dokter Kandungan di Garut
Putusan Sela PN Jakarta Pusat Tegaskan Hendry Ch Bangun Sah Ketum PWI
Tarif Mulai Rp5.000, LRT Jabodebek Jadi Pilihan Nyaman untuk Libur Long Weekend 18-20 April 2025
PWI Dukung Program Rumah Bersubsidi untuk Wartawan, Tak Ganggu Independensi Pers
Update Kasus Pelecehan Seksual di RSHS Bandung, KKI Cabut Izin Praktik Oknum Dokter Ini
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 20 April 2025 - 11:21 WIB

Banjir di Palabuhanratu Sukabumi Rendam Puluhan Rumah di Tiga Desa dan Menewaskan Seorang Warga

Jumat, 18 April 2025 - 10:28 WIB

Tim PWI Tinjau Cepat Lokasi Rumah Subsidi Wartawan, Ketua Umum PWI Apresiasi Komitmen Pemerintah

Kamis, 17 April 2025 - 18:38 WIB

Nyaman dan Aman: Solusi Praktis Pakaian Dalam Sekaligus Atasan bagi Pra Remaja dari UNIQLO

Kamis, 17 April 2025 - 18:29 WIB

Kabar Terbaru Kasus Dugaan Pelecehan Pasien oleh Oknum Dokter Kandungan di Garut

Kamis, 17 April 2025 - 13:51 WIB

Putusan Sela PN Jakarta Pusat Tegaskan Hendry Ch Bangun Sah Ketum PWI

Berita Terbaru