Hari Pertama Penyekatan di Kota Bandung, Ratusan Kendaraan Diputarbalik

Jumat, 7 Mei 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: Istimewa

Foto: Istimewa

Hari pertama pelaksanaan penyekatan di delapan titik cek poin, 610 kendaraan diputarbalik meninggalkan Kota Bandung, Kamis kemarin (6/5/2021), pukul 06.00-14.00 WIB.


DARA – Menurut catatan Bidang Pengendalian dan Ketertiban Transportasi Dinas Perhubungan Kota Bandung, terdapat 36 kendaraan yang diputar dari posko cek poin Gerbang Tol Pasirkoja. Sedangkan di pos penyekatan Gerbang Tol Kopo, 31 kendaraan bernasib serupa.

Selanjutnya di Gerbang Tol Moh Toha sebanyak 106 kendaraan diarahkan memutar balik. Sedangkan posko Gerbang Tol Buahbatu kendaraan yang tidak lolos saat pemeriksaan sebanyak 21 unit.

Sementara dari posko Gerbang Tol Pasteur yang merupakan akses terdekat langsung ke pusat Kota Bandung tercatat 32 kendaraan yang diputar balik.

Menurut Kepala PDKT Dishub Kota Bandung Asep Kuswara, banyak dari pengguna kendaraan yang memenuhi syarat, seperti memiliki dokumen lengkap baik kesehatan maupun izin perjalanan.

Seperti di Pasirkoja ada 208 kendaraan, Kopo (169 kendaraan), Mohammad Toha (106 kendaraan), Buahbatu (137 kendaraan), dan Pasteur (169 kendaraan).

“Pemeriksaan ketat tidak hanya di posko dekat gerbang tol, namun cek poin yang berada di jalur perbatasan kota. Di Cibiru kita putar balik 37 kendaraan,” katanya.

Tindakan serupa juga dilaksanakan di posko cek poin Terminal Ledeng. Ada 21 kendaraan yang dipaksa memutarbalik.

Ketegasan petugas dalam menindak juga terjadi di posko cek poin Cibeureum. Di pos ini, menghalau 326 unit kendaraan yang tidak mampu melengkapi dokumen kesehatan dan izin perjalanan.

“Kalau di Cibiru ada 144 kendaraan yang memenuhi syarat, Ledeng 21 kendaraan, dan Cibeureum 17 kendaraan. Artinya mereka yang lewat bisa membuktikan dokumennya secara lengkap,” pungkasnya.***

Editor: denkur

Berita Terkait

Resmikan Logo Asia Afrika Youth Forum 2025, Wali Kota Bangga Karya Anak Muda Bandung
Kabar Terbaru Kasus Dugaan Pelecehan Pasien oleh Oknum Dokter Kandungan di Garut
Tarif Mulai Rp5.000, LRT Jabodebek Jadi Pilihan Nyaman untuk Libur Long Weekend 18-20 April 2025
BPOM RI Visitasi Santosa Hospital Bandung Central  Ikrar Sebut Rumah Sakit Ini Bisa Jadi Percontohan
Wabup Bandung Barat Asep Ismail Ajak ASN Jaga Kebersihan
Update Kasus Pelecehan Seksual di RSHS Bandung, KKI Cabut Izin Praktik Oknum Dokter Ini
Lantik Ribuan PPPK, Bupati Jeje Ritchie Ismail Berikan Pesan Moral
BAZNAS Jabar Hadirkan Layanan Publik dan Konsultasi ZISWAF di Acara “ Abdi Nagri Nganjang Ka Warga”
Berita ini 5 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 05:03 WIB

Resmikan Logo Asia Afrika Youth Forum 2025, Wali Kota Bangga Karya Anak Muda Bandung

Kamis, 17 April 2025 - 18:29 WIB

Kabar Terbaru Kasus Dugaan Pelecehan Pasien oleh Oknum Dokter Kandungan di Garut

Kamis, 17 April 2025 - 11:01 WIB

Tarif Mulai Rp5.000, LRT Jabodebek Jadi Pilihan Nyaman untuk Libur Long Weekend 18-20 April 2025

Rabu, 16 April 2025 - 19:53 WIB

BPOM RI Visitasi Santosa Hospital Bandung Central  Ikrar Sebut Rumah Sakit Ini Bisa Jadi Percontohan

Rabu, 16 April 2025 - 17:32 WIB

Wabup Bandung Barat Asep Ismail Ajak ASN Jaga Kebersihan

Berita Terbaru