Harkitnas, Wabup Sukabumi Kebangkitan Perlu Bukti Nyata

Senin, 22 Mei 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Peringatan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) dengan tema “Semangat Untuk Bangkit” ini jangan hanya jargon, namun harus dibuktikan dengan nyata bahwa Indonesia betul-betul bangkit di Tahun 2045 mendatang.


DARA | Demikian kata Wakil Bupati Sukabumi H Iyos Somantri dalam sambutannya pada upacara Harkitnas ke 115 tahun di pelataran alun-alun Palabuhanratu, Senin, (22/5/2023).

Mewujudkan bukti kebangkitan ini harus dilakukan dengan kolaborasi semua unsur.

Wabup Iyos kemudian membacakan sambutan Plt Menteri Komunikasi dan Informatika, Mahfud MD, yang menyebutkan Harkitnas ke-115 ini dimaknai dengan memperingati perjuangan bersama kementerian, lembaga, pemerintah daerah, sektor swasta, akademisi, pers, komunitas, dan seluruh elemen bangsa.

Saling bahu-membahu berkolaborasi menerapkan nilai-nilai persatuan juga kesatuan dalam mewujudkan kebangkitan bangsa dari berbagai krisis global, baik kesehatan, perekonomian, hingga geopolitik sekalipun.

Data Badan Pusat Statistik (BPS) menunjukan bahwa perekonomian Indonesia di tahun 2022 tercatat tumbuh 5,31 persen jauh meningkat dari pertumbuhan di tahun 2021 sebesar 3.70 persen bahkan melebihi capaian pertumbuhan sebelum masa pandemi di tahun 2019.

“Pertumbuhan ekonomi indonesia di triwulan I tahun 2023 pun masih tercatat terus bertumbuh sebesar 5,03 persen year on year (YOY), menunjukkan performa yang lebih baik dari periode triwulan IV tahun 2022 yang tumbuh sebesar 5,01 persen (YOY),” ujarnya.

Editor: denkur | Foto: Ist

Berita Terkait

Si Propam Polres Garut Bakti Sosial di Pesantren Al Bayan
Antusias Pemilih Pemula Berikan Dukungan untuk Helmi Budiman di Pilkada Garut 2024
Bersama PT Ajaib Windu Jaya, Lapas Garut Salurkan Bantuan dan Pelatihan bagi UMKM
Jabar Tolak Judol dan Pinjol Ilegal, Bey: Ini Kesepakatan Semua Pihak
Elektabilitas Syakur-Putri Makin Moncer, Timses Jaga Kekompakan
Pemkab Sukabumi Raih Penghargaan sebagai Kabupaten Informatif
Soal APBD 2025, DPRD Kota Sukabumi Gelar Paripurna
Pemkab Sukabumi Buka Lowongan PPPK, Simak Ketentuan, Cara Daftar dan Jadwal Seleksi Dibawah Ini
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 15 November 2024 - 16:48 WIB

Si Propam Polres Garut Bakti Sosial di Pesantren Al Bayan

Jumat, 15 November 2024 - 16:40 WIB

Antusias Pemilih Pemula Berikan Dukungan untuk Helmi Budiman di Pilkada Garut 2024

Jumat, 15 November 2024 - 16:33 WIB

Bersama PT Ajaib Windu Jaya, Lapas Garut Salurkan Bantuan dan Pelatihan bagi UMKM

Jumat, 15 November 2024 - 10:33 WIB

Jabar Tolak Judol dan Pinjol Ilegal, Bey: Ini Kesepakatan Semua Pihak

Kamis, 14 November 2024 - 16:58 WIB

Elektabilitas Syakur-Putri Makin Moncer, Timses Jaga Kekompakan

Berita Terbaru