Kabar duka datang dari pelatih Manchester City, Pep Guardiola. Ibunda Guardiola meninggal dunia karena Covid-19.
DARA| JAKARTA- Ibunda Guardiola meninggal dunia di Spanyol. Negeri Matador merupakan negara kedua dengan kasus positif terbanyak setelah Amerika Serikat dengan 135 ribu kasus.
Jumlah kematian di Spanyol karena Covid-19 juga merupakan nomor dua terbanyak setelah Italia mencapai lebih dari 13 ribu.
“Keluarga besar Manchester City dengan sangat terpukul memberitakan kematian ibu Pep Guardiola, Dolors Sala Carrio di Manresa, Barcelona, setelah positif Covid-19,” bunyi pernyataan Manchester City, dikutip dari Sky Sports, Selasa (7/4/2020).
“Semua orang yang terhubung dengan klub mengirimkan rasa simpati mendalam di situasi seperti ini kepada Pep, keluarganya, dan seluruh temannya.”
Bulan lalu, Guardiola mendonasikan 1 juta Euro untuk melawan Covid-19 di Spanyol. Dia juga sempat tampil dalam sebuah video yang meminta fans tetap di rumah dan mematuhi peraturan pemerintah.
Pesan dukacita juga disampaikan akun Twitter resmi rival sekota, Manchester United.
“Semua orang di Manchester United sangat sedih mendengar kabar duka ini. Dalam hati yang terdalam, kami turut berduka cita untuk Pep dan keluarganya,” kicau akun Twitter MU.
Editor : Maji