Ingat… Tahun Baruan di Tempat Wisata Dilarang, Kalau Bandel Dibubarkan

Minggu, 19 Desember 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: anekatempatwisata.com/net

Foto: anekatempatwisata.com/net

Cegah munculnya klaster covid, Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Bandung melarang masyarakat merayakan pergantian tahun baru di tempat-tempat wisata. Begini penuturannya.


DARA – Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kabupaten Bandung, Wawan A Ridwan mengatakan fase natal dan tahun baru (nataru) itu harus diwaspadai.

Pemerintah daerah bersama TNI dan Polri akan semakin ketat dalam mengeluarkan kebijakan, sehingga bisa mencegah terjadinya klaster baru Covid-19.

Wawan menyoroti kegiatan yang biasa dilakukan di objek wisata yaitu gelaran perayaan tahun baru. “Di objek wisata masih tetap berjalan yaitu 75 persen dari kapasitas. Jadi, kalau hanya sekadar menginap itu masih bisa, tapi untuk perayaan yang dilakukan oleh masyarakat dalam rangka menghadapi tahun baru, nah itu otomatis tidak diperbolehkan,” ujar Wawan di Soreang, Minggu (19/12/2021).

“Mungkin saja akan ada pembatasan seperti penyekatan atau seperti apa, nanti kita tunggu bagaimana koordinasinya,” ujarnya.

Disinggung mengenai objek wisata yang terpaksa gulung tikar karena ada pandemi, menurut Wawan, itu adalah sesuatu hal yang bersifat dinamis. Wawan menuturkan, dalam situasi pandemi Covid-19 ini memang memberikan imbas kepada semua sektor, bukan hanya pariwisata saja.

“Kami mencoba melakukan komunikasi dengan pelaku usaha wisata, PHRI, HPI, rata-rata mereka hanya merumahkan saja. Jadi diberikan pilihan kepada pegawainya apakah mau bekerja dengan gaji minim atau mau bekerja di tempat yang lain. Tapi rata-rata mereka bertahan. Mereka bisa bekerja lagi pada saat kondisi normal kembali. Jadi kebanyakan di rumahkan melihat situasi berkembang yang lebih baik,” tutur Wawan.

Sementara itu, Ketua Himpunan Pramuwisata Indonesia (HPI), Asep Tantan mengatakan saat tahun 2019 itu semua kegiatan pariwisata ditutup total. Lalu pada tahun 2020, bisa dibuka tapi dengan sejumlah pembatasan. Katanya, selama dua tahun tersebut banyak pelaku usaha objek wisata yang mati suri dan banyak yang beralih profesi.

“Supaya bertahan ya alih profesi, jualan aset, punya saya hampir 50 persen dijual,” kata Asep.

Dikatakan Asep, penutupan pariwisata ini berdampak menyeluruh pada sejumlah sektor, dari mulai objek wisatanya itu sendiri, restoran, hotel dan UMKM juga turut terdampak.

“Kami tetap akan menuruti anjuran dari pemerintah, walaupun kami butuh sebanyak-banyaknya pengunjung atau wisatawan tapi kita akan mendukung program pemerintah dalam rangka pencegahan penyebaran Covid-19,” kata Asep.

Editor: denkur

Berita Terkait

Banjir Bandang Sungai Cipager Cirebon, DBMPR Jabar Tetapkan Tanggap Darurat
Inilah Daftar Kepala Daerah di Jabar Yang Siap Dilantik, Karena Tak Ada Gugatan ke MK
Sang Legenda : Susi Susanti Ditangisi Penggemar Saat Memutuskan Gantung Raket
Cek Disini, 26 Pemain Timnas Indonesia U-20 Yang Dipanggil Jelang Piala Asia 2025
BIJB Siap Layani Jamaah Haji Jabar tahun 2025, Dedi Taufik : Kuantitas Ditambah
Lokasi Mobil SIM Keliling di Kabupaten Bandung, Sabtu 18 Januari 2025
Lokasi Mobil SIM Keliling di Kota Bandung, Sabtu 18 Januari 2025
Cek Disini, Perkembangan Sidang Sengketa Pilkada Kabupaten Bandung di MK
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 19 Januari 2025 - 21:52 WIB

Banjir Bandang Sungai Cipager Cirebon, DBMPR Jabar Tetapkan Tanggap Darurat

Minggu, 19 Januari 2025 - 20:06 WIB

Inilah Daftar Kepala Daerah di Jabar Yang Siap Dilantik, Karena Tak Ada Gugatan ke MK

Minggu, 19 Januari 2025 - 13:33 WIB

Sang Legenda : Susi Susanti Ditangisi Penggemar Saat Memutuskan Gantung Raket

Minggu, 19 Januari 2025 - 12:43 WIB

Cek Disini, 26 Pemain Timnas Indonesia U-20 Yang Dipanggil Jelang Piala Asia 2025

Sabtu, 18 Januari 2025 - 11:02 WIB

BIJB Siap Layani Jamaah Haji Jabar tahun 2025, Dedi Taufik : Kuantitas Ditambah

Berita Terbaru