“Tentunya warga tahu, apakah ini aman atau tidak? Minimal kan dua jam berada di ruangan itu (tertutup dan ber-AC),” kata Kepala Dinas Kesehatan Kota Bandung Rita Verita, di Balai Kota Bandung, Selasa (13/10/2020).
DARA| BANDUNG- Dinas Kesehatan Kota Bandung mengimbau kepada masyarakat yang ingin mencari hiburan dengan menonton film di bioskop untuk memahami kondisi diri terlebih dahulu. Jika kurang sehat atau tidak fit, lebih baik mengurungkan niatnya untuk menonton film di bioskop. Terlebih, ruangan bioskop tertutup dan berpendingin ruangan (AC).
“Tentunya warga tahu, apakah ini aman atau tidak? Minimal kan dua jam berada di ruangan itu (tertutup dan ber-AC),” kata Kepala Dinas Kesehatan Kota Bandung Rita Verita, di Balai Kota Bandung, Selasa (13/10/2020).
Rita mengaku, ruangan tertutup memang cukup riskan di saat pandemi Covid-19 ini. Kegiatan luar ruang lebih disarankan ditengah kondisi sekarang. Oleh karena itu, butuh penerapan protokol kesehatan secara ketat jika berkegiatan di dalam ruangan.
“Kalau kondisi ruangan bioskop memang sebenarnya agak riskan, karena tidak ada udara yang terbuka. Tetapi dengan pertimbangan menjalankan protokol kesehatan secara ketat dan bisa dijaga dengan baik untuk masyarakat menonton ini dianggap bisa dilaksanakan. Kalau dari kesehatan betul-betul harus dijaga dengan ketat protokol kesehatannya,” paparnya.
Menurut Rita, salah satu meningkatkan imun, yakni hidup bahagia. Kebahagiaan bisa dicari apa saja, terpenting hal tersebut positif dan tidak merugikan orang lain.
“Bahagia bisa dicari dari apa saja. Mungkin bisa berpikir positif, olahraga, saling tukar pikiran lalu menimbulkan pemikiran yang baik. Itu bisa,” ucapnya.
Editor : Maji