Ini Kelompok Seni yang Bakal Tampil di Perhelatan Akbar Pawai Seni Merdeka Kota Temanggung

Senin, 15 Agustus 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy




Ribuan Seniman bakal terlibat dalam Pawai Seni Merdeka di di Kota Temanggung, Kamis (18/8/2022) mulai pukul 07.30 WIB. (Foto: Ist)

Ribuan Seniman bakal terlibat dalam Pawai Seni Merdeka di di Kota Temanggung, Kamis (18/8/2022) mulai pukul 07.30 WIB. (Foto: Ist)

Parade Seni Merdeka tahun 2022 ini, memiliki nilai lebih dibandingkan dengan acara serupa sebelumnya.


DARA- Ribuan Seniman bakal terlibat pada perhelatan akbar dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan ke-77 RI di Kota Temanggung, Kamis (18/8/2022) mulai pukul 07.30 WIB.

Lebih dari seribu seniman dari sebanyak 20 kelompok kesenian dari 20 kecamatan akan ikut serta ditambah dua grup yang akan melakukan spesial perform yakni Satria Bumi Phala dan Sanggar Door Anom.

Setiap kelompok kesenian akan membawa 40-45-an orang penari, sehingga dari 20 kelompok sudah mencapai 800-900-an penari, ditambah dengan puluhan niyaga atau pengrawit dalam setiap grup yang disertai pengombyong.

Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Temanggung Saltiyono Atmaji dalam rilisnya yang diterima dara.co.id mengatakan, Pawai Seni Merdeka dikemas dengan mengedepankan artistik dalam penampilan setiap kelompok kesenian. Kelompok yang akan tampil ada 20 kelompok dari 20 kecamatan, serta ada spesial perform dari Jaran Kepang Satria Bumi Phala, dan Reog Ponorogo.

Sementara Korlap Pawai Seni Merdeka Mbah Roy Suroyo mengatakan, Parade Seni Merdeka tahun 2022 ini, memiliki nilai lebih dibandingkan dengan acara serupa sebelumnya. Pasalnya, kali ini akan menampilkan seluruh kesenian yang ada di Kabupaten Temanggung. Bahkan ditambah penampilan spesial dari kelompok Jaran Kepang Satria Bumi Phala dan Reog Ponorogo yang langsung didatangkan dari Ponorogo, Jawa Timur.

Di Kabupaten Temanggung sendiri terdapat 2.600-an kelompok kesenian tradisional. Dari jumlah tersebut, jaran kepang atau kuda lumping merupakan yang terbanyak, yakni 865 kelompok. Hal ini menunjukkan bahwa masyarakat Temanggung adalah masyarakat yang berbudaya, berdarah seni, bahkan sejak zaman nenek moyang dulu.

“Kita memang darahnya darah seniman, agraris yang seniman, petani yang seniman, buktinya ada situs berisi transkrip dari zaman Mataram Kuno, di sini pernah ada pagelaran wayang berjudul ‘Bimo Kumboro’. Kelompok seni kita dari segi kualitas maupun kuantitas memang sangat baik sekali dan saat ini Temanggung menjadi salah satu tolok ukur bagi teman-teman di daerah lain dalam penyelenggaraan event maupun garapan-garapan seni tari maupun iringan musik,” katanya.

Lebih jauh, Suroyo menjelaskan terkait penampilan spesial dari Jaran Kepang Satria Bumi Phala. Grup ini mengusung gerak tari yang benar-benar mengusung ruh jaran kepang khas Temanggung, konsep Idakep 72. Selain itu, dari segi busana dan tata rias juga unik dan eksentrik. Secara akademik jaran kepang idakep juga bisa dipertanggungjawabkan setelah mendapat masukan dari para akademisi dari ISI Jogja dan ISI Solo.

“Kita punya ciri khas tersendiri untuk Jaran Kepang Satria Bumi Phala, karena memiliki keunikan pada gerakan tari yang atraktif dan telah ditulis dalam sebuah konsep, yakni konsep Idakep 72. Sejak tahun 2020 kita sudah mendapat sertifikasi dan legalitas dari kementerian, bahwa nama jaran kepang sudah menjadi haknya Temanggung, beda dengan jatilan Jogja, ebeg Banyumas, jaranan Jawa Timur,” terangnya.

Jaran kepang merupakan tarian pasukan atau prajurit berkuda yang gagah berani. Adapun konsep tari Idakep yang artinya Inspeksi Daerah Kebudayaan, ini merupakan hasil komite penetapan jaran kepang sebagai identitas budaya pada tahun 1972 yang kala itu diketuai penari legendaris Bagong Kussudiardja. Adalah Subagiono, pejabat dari Inspekasi Daerah Kebudayaan Kabupaten Temanggung yang dulu menginventarisasi kesenian ini pada tahun 1972.

Ciri khusus jaran kepang asli Temanggung ada pada properti kuda kepangnya dengan gambar kaki delapan kaki, suren asli dari bulu kuda, setiap gerak tari ada namanya dengan total 43 motif gerak. Kostum penari cukup sederhana menggunakan kain, rompi, ikat sederhana. Gamelan yang ditabuh pun unik, yakni menggunakan notasi ‘nem ru nem ro ji lu ji ro’ dan menggunakan alat musik saron, kendang, bende.

Satria Bumi Phala akan tampil dengan 45 orang penari terdiri dari 15 penari perempuan dan 30 penari laki-laki. Repertoar yang akan disajikan merupakan ramuan artistik gerak seni, dengan penggambaran kegagahan prajurit berkuda.

“Pentas Seni Merdeka itu mengusung ikon bahwa ini pestanya rakyat, tontonannya masyarakat. Pejabat pun akan membaur bersama. Seni budaya menjadi kekayaan bangsa yang bisa menjadi pemersatu bangsa, melalui kesenian ini pula kita mengisi kemerdekaan, jika masyarakat rukun dan damai InsyaAllah Indonesia jaya,” katanya.

Sementara itu, kelompok kesenian Sanggar Tari Door Anom dari Ponorogo Jawa Timur juga akan tampil dengan Reog Ponorogo menjadi tamu dalam Pawai Seni Merdeka di Temanggung. Mereka akan tampil secara totaliltas menghibur masyarakat Kabupaten Temanggung dan sekitarnya.

Pimpinan Sanggar Tari Door Anom Ponorogo Deny Setiawan mengatakan, tari Reog yang akan ditampilkan merupakan tari reog untuk festival. Ia pun menjanjikan repertoar tari yang akan disajikan bisa memacu adrenalin penonton. Reog memiliki ciri khas pada properti yang terdiri dari Singa Barong, topeng Bujang Ganong, dan kostum penari. Kemudian ada sosok warok bermake up tegas dan garang.

Reog menceritakan perang antara Kerajaan Kediri melawan Kerajaan Bantarangin, dimulai dari Raja Suwandana yang ingin melamar putri Kerajaan Kediri bernama Dewi Ragil Kuning atau Putri Sanggalangit. Namun pada perjalanannya Raja Suwandana dicegat oleh Raja Kediri Singabarong disertai prajurit terdiri hewan singa dan burung merak. Raja Kelana dikawal wakilnya Bujanganom dan warok, kemudian saling berperang hingga akhirnya berdamai dan Bantarangin bisa meminang Dewi Ragil Kuning.

“Untuk tampil di Temanggung kita pakai reog festival, yang menariknya itu dikeragaman, mulai penari jatil dan yang lainnya. Mereka menari dengan sangat enerjik. Lebih memukau lagi penampilan dadak meraknya, dengan bentuk hingga beban berat yang disangga dengan cara digigit oleh pembarongnya itu bisa beratraksi waktu tampil. Silahkan nanti dilihat bagaimana bentuk gerakannya,” tandasnya.


Ribuan Seniman bakal terlibat dalam Pawai Seni Merdeka di di Kota Temanggung, Kamis (18/8/2022) mulai pukul 07.30 WIB. (Foto: Ist)

Berikut kelompok seni yang akan tampil di perhelatan akbar Hari Merdeka :

Kelompok kesenian yang akan tampil antara lain, Blendrong dari Kecamatan Bansari, Jaran Kepang Turonggo Jampi dari Kecamatan Temanggung, Jaran Kepang (Jumo), Minak Koncer Tri Tunggal Budi Utomo (Kaloran), Gambus Peksi Muda Merdeka (Bulu), Bangilun Warga Santoso (Kledung), Kubro Siswo (Kedu), Reog Ponorogo (Tlogomulyo), Soreng Mudo Krido Budi Utomo (Pringsurat), Ghatoloco (Kandangan), Tari Warok TRJ (Wonoboyo), Seni Baduwi Bintang Sembilan (Tembarak).

Kemudian ada Topeng Panji Butan (Selopampang), Jaran Kepang (Ngadirejo), Lengger (Candiroto), Warokan Turangga Muda Sekar Budaya (Bejen), Dolalak Satria Muda (Gemawang), Topeng Ireng Mekar Rimba (Parakan), Topeng Loreng (Tretep).

 

Editor : Maji

Berita Terkait

Waspadalah, Cuaca Ekstrem Masih Terjadi Hingga Akhir Januari
MUI Minta Masyarakat Waspadai Bahaya Paham Sesat Liberalisme dan Ekstremisme
Tips Menjaga Kesehatan agar Hidup Panjang Umur
Tak Punya Kartu BPJS? Jangan Khawatir Anda akan Tetap Mandapat Layanan Kesehatan Secara Gratis
Masih Sulit Akses SATUSEHAT Mobile, Begini Cara Atasinya
DP2KBP3A Bandung Barat Beri Pendampingan ASN Dispora, Korban KDRT Istrinya
Waspadai Cuaca Ekstrem, Inilah Kabupaten dan Kota Yang Miliki Potensi Longsor
Enchanting Valley: Destinasi Baru di Puncak yang Wajib Dikunjungi
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 27 Januari 2025 - 08:54 WIB

Waspadalah, Cuaca Ekstrem Masih Terjadi Hingga Akhir Januari

Senin, 27 Januari 2025 - 08:41 WIB

MUI Minta Masyarakat Waspadai Bahaya Paham Sesat Liberalisme dan Ekstremisme

Senin, 27 Januari 2025 - 08:32 WIB

Tips Menjaga Kesehatan agar Hidup Panjang Umur

Senin, 27 Januari 2025 - 08:09 WIB

Masih Sulit Akses SATUSEHAT Mobile, Begini Cara Atasinya

Minggu, 26 Januari 2025 - 16:09 WIB

DP2KBP3A Bandung Barat Beri Pendampingan ASN Dispora, Korban KDRT Istrinya

Berita Terbaru

Ilustrasi (Foto: jabaprov)

BANDUNG UPDATE

Waspadalah, Cuaca Ekstrem Masih Terjadi Hingga Akhir Januari

Senin, 27 Jan 2025 - 08:54 WIB

Foto: Bisnis Style/net

HEADLINE

Tips Menjaga Kesehatan agar Hidup Panjang Umur

Senin, 27 Jan 2025 - 08:32 WIB