Ini Tiga Lowongan CPNS di Pemkab Garut

Senin, 21 Oktober 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi (Foto: bkd.batangkab.go.id)

Ilustrasi (Foto: bkd.batangkab.go.id)

Ratusan lowongan CPNS di Kabupaten Garut terbuka untuk tenaga guru, kesehatan, dan tenaga penyuluh. Berminat? Tunggu waktu pendaftarannya.

 

 

DARA | GARUT – Penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di Pemkab Garut hanya dibuka untuk tiga formasi. Kuota CPNS tersebut dibatasi oleh pemerintah pusat.

Bupati Garut, Jawa Barat, Rudy Gunawan, mengatakan, tiga formasi CPNS di Pemkab Garut yakni guru, tenaga kesehatan, dan penyuluh. Kuota CPNS yang diberikan pemerintah pusat sebanyak 325 orang.

“Tenaga kesehatan dan penyuluh yang paling banyak diterima. Saya juga baru terima surat hari Jumat. Lagi dikaji sama BKD (Badan Kepegawaian dan Diklat),” ucap Rudy,  seusai pembukaan MTQ di Alun-alun Garut, Senin (21/10/2019).

Bupati Garut, Rudy Gunawan. Foto: dara.co.id/Beni

Pemkab Garut, lanjutnya, mengajukan penerimaan CPNS untuk formasi lain, seperti tenaga administrasi, akuntan, dan bidang hukum. Namun semua ajuan itu ditolak.

“Padahal ada honorer di Setda yang sudah 33 tahun. Tapi enggak bisa diangkat. Saya juga enggak tahu harus bagaimana,” katanya.

Terkait waktu pendaftaran CPNS, Rudy belum mengetahuinya. Jika sudah ada kejelasan dari BKD, pihaknya akan segera memberi pengumuman.

“Sebenarnya Garut itu butuh formasi lain. Cuma pemerintah pusat melihatnya berbeda. Jadi hanya tiga formasi yang disetujui,” ujarnya.***

Wartawan: Beni | Editor: Ayi Kusmawan

Berita Terkait

Update Bencana Sukabumi, dari 36 Kecamatan, Tinggal Tiga Kecamatan yang Masih Berstatus Darurat Bencana
Kabupaten Garut Raih Penghargaan Peduli HAM dari Kementerian HAM RI
Komunitas Doubel Cabin Indonesia Beri Bantuan untuk Korban Bencana di Sukabumi
Banjir Rob Subang Merendam Empat Desa, Bey Temui Warga Terdampak
Alfath Alima-Maheswara dari Kota Bogor Juara Moka Jabar 2024
Juara Mojang Jajaka, Benny Bachtiar: Mereka Jadi Duta Pariwisata dan Budaya Jabar
Ini Skema dan Cara Menghitung Pajak Kendaraan Setelah Ada Aturan Opsen
Kunjungi Korban Bencana di Sukabumi, Menteri Lingkungan Hidup Bilang Banyak yang Harus Dilakukan untuk Mengantisipasi Bencana
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 17 Desember 2024 - 17:59 WIB

Update Bencana Sukabumi, dari 36 Kecamatan, Tinggal Tiga Kecamatan yang Masih Berstatus Darurat Bencana

Selasa, 17 Desember 2024 - 09:25 WIB

Kabupaten Garut Raih Penghargaan Peduli HAM dari Kementerian HAM RI

Senin, 16 Desember 2024 - 16:27 WIB

Komunitas Doubel Cabin Indonesia Beri Bantuan untuk Korban Bencana di Sukabumi

Senin, 16 Desember 2024 - 11:52 WIB

Banjir Rob Subang Merendam Empat Desa, Bey Temui Warga Terdampak

Senin, 16 Desember 2024 - 11:03 WIB

Alfath Alima-Maheswara dari Kota Bogor Juara Moka Jabar 2024

Berita Terbaru

Foto: Istimewa

HUKRIM

Polres Sukabumi Sikat Peredaran Sabu Seberat 1.677,66 gram

Selasa, 17 Des 2024 - 11:25 WIB