Kualitas SDM yang handal dan pemanfaatan teknologi mutlak diperlukan untuk menjadikan koperasi modern. Salah satunya lewat pendidikan dan pelatihan.
DARA | Demikian kata Bupati Sukabumi H Marwan Hamami dalam sambutannya pada pembukaan seminar peringatan Hari Koperasi ke 76 tahun tingkat Kabupaten Sukabumi, di Hotel Pangrango, Selasa (18/7/2023).
Seminar yang bertema: “Menuju Koperasi Modern dengan Inovasi Kolaborasi” ini menghadirkan sejumlah nara sumber, salah satunya ada dari Kementerian Koperasi dan UKM Republik Indonesia.
Bupati berharap seminar ini bisa menemukan solusi dan berbagi pengalaman terkait memajukan koperasi. Juga bisa meningkatkan rasa kebersamaan para pelaku koperasi sesuai asas koperasi yakni kekeluargaan dan gotong-royong.
“Lewat semangat dan kebersamaan anggota, semuanya akan lebih indah. Apalagi, hasilnya akhirnya untuk kesejahteraan bersama,” ujar bupati.
Namun, tak kalah penting lanjut bupati ialah pemanfaatan teknologi oleh koperasi hingga menjadi koperasi modern.
“Kualitas SDM yang handal dan pemanfaatan teknologi mutlak diperlukan untuk menjadikan koperasi modern. Salah satunya lewat pendidikan dan pelatihan,” tuturnya.
Bupati juga menejlaskan, Pemerintah Kabupaten Sukabumi mencoba memudahkan hal tersebut. Salah satunya lewat Siinforman Berdasi yang digagas Dinas Koperasi Usaha Kecil Menengah (DKUKM) Kabupaten Sukabumi.
Sistem informasi manajemen diklat dan pemberdaan koperasi ini, dapat memudahkan masyarakat untuk meningkatkan kapasitas dan kualitas SDM.
“Siinforman Berdasi ini mutlak diperlukan dalam meningkatkan kualitas dan kapasitas SDM koperasi yang terencana, terstruktur, dan tepat sasaran,” ujarnya.
Ketua Dewan Koperasi Indonesia Daerah (Dekopinda) Kabupaten Sukabumi Catri Gunawan menambahkan, terdapat sejumlah indikator menuju koperasi modern. Hal itu dimulai dari peningkatan keanggotaan, modal,aset, transparansi, dan akuntabilitas.
“Koperasi ini harus terus didorong demi mewujudkan masyarakat yang sejahtera dan pelaku koperasi yang mengikuti seminar ini diminta memperhatikan secara seksama. Apalagi, dengan materi yang sangat luar biasa,” ujarnya.
Dalam kegiatan tersebut juga ada sesi penyerahan penghargaan terhadap sejumlah koperasi dengan kategori sehat, tercepat melaksanakan rapat anggota tahunan( RAT), sisa hasil usaha (SHU) terbesar, dan produsen peternak terbaik.
Diakhiri peluncuran Siinforman Berdasi oleh Bupati Sukabumi H Marwan Hamami.
Koperasi penerima penghargaan tahun buku 2022 antara lain ;
Koperasi Kategori Sehat :
1. Koperasi Konsumen Nurul Iman Dwiguna
2. KPRI Rati Balitri Parungkuda
3. Koperasi Konsumen Pegawai PLTU Palabuhanratu Sejahtera Bersama
Koperasi Tercepat Melaksanakan RAT :
1. Koperasi Konsumen Al Ikhlas Madani Berdikari
Koperasi SHU terbesar :
1. Koperasi Konsumen Pegawai PLTU Palabuhanratu Sejahtera Bersama
Koperasi Produsen Peternak Terbaik :
1. Koperasi Peternak Serba Usaha Riung Mukti
Editor: denkur