Inilah, Isi Surat Ahmad Dhani untuk Anak-anaknya

Selasa, 5 Maret 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

detikcom

detikcom

DARA | SURABAYA – Ahmad Dhani menulis surat di rutan Medaeng, Surabaya. Ditujukan untuk anak-anaknya. Dalam suratnya musisi kahot ini menyampaikan enam hal yang menurutnya penting. Namun, surat itu belum sempat dikirimkan karena keburu disita polisi.

Berikut isi surat Ahmad Dhani, seperti dilansir detikcom, Selasa (5/3/2019)

detikcom
detikcom

SURAT UNTUK ANAK KU EL JALALUDDIN RUMI

El ayah sampai saat ini belum dengan kabar mu di Inggris.
Mungkin kamu juga belum dengar kabar ayah. Terakhir kita chat saat ayah di Mobil tahanan menuju Cipinang.

1. El, ayah di rutan baik baik saja. Disini ayah malah punya kesempatan banyak doa untuk kamu dan Keluarga.

2. El, kamu harus tau bahwa ayah ini TIDAK SEDANG MENJALANI VONIS
(karena ayah sudah dan sedang melakukan UPAYA BANDING)
Berbeda dengan Ahok. Ahok di penjara karena dia MENJALANI VONIS karena dia tidak MELAKUKAN upaya Banding. (Banyak orang TIDAK MELEK HUKUM yg salah membandingkan KASUS AHOK Vs KASUS AHMADDHANI )

Pasal KASUS Ahok itu KUHP MURNI. DAN KASUS AHOK ITU MENGANCAM KEAMANAN NEGARA (lihat masive nya 411 dan 211 )

Sedangkan, Pasal ayah itu Pasal ITE 28 itu PASAL KARET (bisa ditarik ke sana sini). Karena tidak ada SUBYEK HUKUM yang disebut. Tidak mengancam siapapun dan KORBANnya pun gak ada.

Dan Ahok di penjara di tempat ISTIMEWA. Bukan seperti Ayah di PENJARA di tempat yang SAH MENURUT UNDANG UNDANG.

3. Ayah di sini karena PENETAPAN PENGADILAN TINGGI (ditahan 30 hari). Menurut surat Pengadilan Tinggi ke KomNasHam, Ayah ditahan 30 hari karena Proses penyidik an BANDING. Tapi selama 30 hari, ayah tidak di periksa. Malah sekarang di tambah 60 hari.

4. El, kakak mu Al dan adik mu Dul menangis di Kuala Lumpur bukan karena LEMAH. Mereka MENANGIS KARENA TERHARU MELIHAT RIBUAN ORANG MALAYSIA BEGITU MENGHORMATI AYAH DAN MEN SUPPORT TERHADAP APA YANG SEDANG AYAH PERJUANGKAN. Perasaan ini tidak mungkin menyentuh mereka yang tidak punya AYAH se-Legend ayahmu dan TIDAK PUNYA RASA NASIONALISME DAN JIWA PATRIOTISME.

5. El, ayah menangis di PN Surabaya karena adik mu Feea selalu bertanya terus “kapan Ayah pulang”, karena dia mau berulang tahun yang ke-8 bersama ayah seperti yg sudah lama kita rencanakan. PERASAAN ITU HANYA DI MILIKI OLEH LAKI-LAKI YANG PUNYA ANAK PEREMPUAN. kamu nanti juga akan punya perasaan yang sama jika kamu dianugerahi anak PEREMPUAN.

6. ATI-ATI DI SANA. INI TAHUN POLITIK

Editor: denkur

Berita Terkait

Sultan Bahas Kerja sama Pertahanan dan Pangan Dengan Beberapa Senator Rusia
Pimpin Rapat Persiapan Uji Kelayakan Capim KPK, Puan: Siapapun yang Terpilih Harus Tingkatkan Kinerja Lembaga
Kemendes Yandri : Bergerak Langsung ke Desa Untuk Mempercepat Sinergitas
Ketua Umum Bhayangkari Tinjau Penyaluran Air Bersih bagi Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi di Posko Kobasoma
Berantas Judi Online, LPSK Siap Jaga Kerahasiaan Saksi
Simak! Dirut Pertamina Merapat ke Kemhan
Menekraf Teuku Riefky Ajak Stakeholder Dukung Ekraf Sebagai Mesin Baru Pertumbuhan Indonesia
Astama Ops Kapolri Tinjau Posko Kemanusiaan Polda NTT, Pastikan Kesiapan Bantuan Korban Erupsi Gunung Lewotobi
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 15 November 2024 - 20:29 WIB

Sultan Bahas Kerja sama Pertahanan dan Pangan Dengan Beberapa Senator Rusia

Jumat, 15 November 2024 - 20:24 WIB

Pimpin Rapat Persiapan Uji Kelayakan Capim KPK, Puan: Siapapun yang Terpilih Harus Tingkatkan Kinerja Lembaga

Kamis, 14 November 2024 - 18:31 WIB

Kemendes Yandri : Bergerak Langsung ke Desa Untuk Mempercepat Sinergitas

Kamis, 14 November 2024 - 17:58 WIB

Ketua Umum Bhayangkari Tinjau Penyaluran Air Bersih bagi Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi di Posko Kobasoma

Kamis, 14 November 2024 - 12:36 WIB

Berantas Judi Online, LPSK Siap Jaga Kerahasiaan Saksi

Berita Terbaru