Inilah Ranking FIFA Kontestan Piala Eropa 2020, Jerman Terlempar dari 10 Besar

Kamis, 3 Juni 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Logo Piala Eropa 2020 (Foto: Goal.com)

Logo Piala Eropa 2020 (Foto: Goal.com)

Timnas Spanyol yang sempat menghuni posisi teratas ranking FIFA kini berada di urutan keenam. La Furia Roja mendulang 1648,13 poin.


DARA| JAKARTA- Timnas Belgia masih menempati posisi teratas ranking FIFA. Dengan status tersebut, tak heran jika Belgia masuk jajaran tim unggulan di Euro 2020.

Berdasarkan perhitungan per 27 Mei 2021, Timnas Belgia telah mengoleksi 1783.38. Jumlah tersebut sama sekali tak mengalami perubahan dibandingkan sebelumnya, karena tim berjulukan De Rode Duivels itu tak menjalani pertandingan sejak Maret 2021.

Adapun posisi kedua dihuni Timnas Prancis. Tim asuhan Didier Deschamps tersebut mengoleksi 1757,3. Tepat di belakang Prancis dihuni Inggris dan Portugal yang berada di tempat keempat serta kelima.

Timnas Spanyol yang sempat menghuni posisi teratas ranking FIFA kini berada di urutan keenam. La Furia Roja mendulang 1648,13 poin, unggul atas Timnas Italia di tempat ketujuh dengan koleksi 1642,06.

Sementara itu, Timnas Jerman dan Belanda tak masuk 10 besar ranking FIFA. Jerman berada di tempat ke-12 dengan nilai 1609,12 dan Belanda di peringkat ke-16 dengan koleksi 1598,04.

Timnas Makedonia Utara menjadi peserta Piala Eropa 2020 dengan ranking terendah. Makedonia Utara menduduki tempat ke-62 dengan perolehan 1374.73 poin.

Inilah ranking FIFA tim-tim peserta Piala Eropa 2020, seperti dilansir dara.co.id dari Bola.com :

Grup A:

Timnas Turki (peringkat 29)
Timnas Italia (peringkat 7)
Timnas Swiss (peringkat 13)
Timnas Wales (peringkat 17)

Grup B:

Timnas Denmark (peringkat 10)
Timnas Finlandia (peringkat 54)
Timnas Belgia (peringkat 1)
Timnas Rusia (peringkat 38)

Grup C:

Timnas Belanda (peringkat 16)
Timnas Ukraina (peringkat 24)
Timnas Austria (peringkat 23)
Timnas Makedonia Utara (peringkat 62)

Grup D:

Timnas Inggris (peringkat 4)
Timnas Kroasia (peringkat 14)
Timnas Skotlandia (peringkat 44)
Timnas Republik Ceska (peringkat 40)

Grup E:

Timnas Spanyol (peringkat 6)
Timnas Swedia (peringkat 18)
Timnas Polandia (peringkat 21)
Timnas Slovakia (peringkat 36)

Grup F:

Timnas Hungaria (peringkat 37)
Timnas Portugal (peringkat 5)
Timnas Prancis (peringkat 2)
Timnas Jerman (peringkat 12)

 

Editor : Maji

 

 

Berita Terkait

Persaingan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Semakin Ketat, Begini Peluang Timnas Indonesia
Buntut Rotmut Pejabat Eselon 2, Irjen Kemendagri Datangi Pemkab Bandung Barat. Ada Apa ya?
Menlu RI : Inovasi dan Digitalisasi Harus Jadi Penggerak Ekonomi Formal dan Global di Kawasan
Conference of the Parties ke-29 (COP29) Komitmen Baru Menuju Bumi Lebih Hijau 
Duel Indonesia Vs Jepang Bakal Heboh, JKT48 Bakal Menghibur Superter Garuda
Kabupaten Bandung Raih Penghargaan Komisi Informasi Provinsi Jawa Barat
Jabar Tolak Judol dan Pinjol Ilegal, Bey: Ini Kesepakatan Semua Pihak
Begini Skema Permainan Indonesia Jika Kevin Diks Dimainkan Melawan Jepang
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 15 November 2024 - 17:18 WIB

Persaingan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Semakin Ketat, Begini Peluang Timnas Indonesia

Jumat, 15 November 2024 - 16:14 WIB

Buntut Rotmut Pejabat Eselon 2, Irjen Kemendagri Datangi Pemkab Bandung Barat. Ada Apa ya?

Jumat, 15 November 2024 - 15:35 WIB

Menlu RI : Inovasi dan Digitalisasi Harus Jadi Penggerak Ekonomi Formal dan Global di Kawasan

Jumat, 15 November 2024 - 15:15 WIB

Conference of the Parties ke-29 (COP29) Komitmen Baru Menuju Bumi Lebih Hijau 

Jumat, 15 November 2024 - 12:49 WIB

Duel Indonesia Vs Jepang Bakal Heboh, JKT48 Bakal Menghibur Superter Garuda

Berita Terbaru