Jabar Targetkan Raup Investasi Rp250 Triliun di Tahun 2024

Selasa, 30 Januari 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Provinsi Jawa Barat Nining Yulistiani (Kanan), Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Jawa Barat Erwin Gunawan Hutapea (tengah) dan Kepala Diskominfo Jabar Ika Mardiah (kiri) saat memaparkan proyeksi investasi Jawa Barat tahun 2024 di Gedung Sate, Kota Bandung, Selasa (30/1/2024).(Foto: Istimewa)

Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Provinsi Jawa Barat Nining Yulistiani (Kanan), Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Jawa Barat Erwin Gunawan Hutapea (tengah) dan Kepala Diskominfo Jabar Ika Mardiah (kiri) saat memaparkan proyeksi investasi Jawa Barat tahun 2024 di Gedung Sate, Kota Bandung, Selasa (30/1/2024).(Foto: Istimewa)

Pemerintah Provinsi Jawa Barat menargetkan menarik investasi Rp250 triliun di tahun 2024. Target tersebut lebih tinggi dari tahun lalu yang menyentuh angka Rp210 triliun.

DARA | Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Jabar Nining Yuliastiani mengatakan, pada 2024 ini target investasi secara nasional mencapai Rp1.650 triliun, dan Jabar akan ditargetkan bisa mengambil porsi sekitar 14-15 persen.

“Dan itu kalau dinominalkan sekitar Rp247 triliun sampai Rp250 triliun untuk target 2024, walau pun ini belum dirilis oleh BKPM,” ujar Nining di Gedung Sate, Selasa (30/1/2024).

Performa Pemprov Jabar dalam mendatangkan investor terbilang moncer. Bahkan pada tahun lalu, dari target Rp.188 triliun, Jabar bisa mengantongi investasi senilai Rp.210 triliun.

“Ini berarti 112 persen dari target yang ada. Dan ini merupakan capaian tertinggi di Jabar,” ucapnya.

Meski meningkat, Nining optimis target investasi di Jabar akan tercapai.

“Kami tetap optimis dengan upaya-upaya yang tadi bersinergi kemudian berkolaborasi. Semuanya enggak akan mungkin kami selesaikan berapa pun targetnya apabila tidak ada kolaborasi, komunikasi dengan berbagai pihak,” katanya.

Nining menambahkan, ada beberapa sektor yang akan difokuskan Pemprov Jawa Barat untuk menggaet investor menanamkan modal. Mulai dari sektor infrastruktur, pariwisata, hingga teknologi.

“Untuk Jabar ada empat hal akan jadi fokus peningkatan investasi, infrastruktur, pariwisata hilirisasi dan teknologi dan juga banyak yang masuk ke kita seperti padat modal,” katanya.

Sementara, Penjabat Sekda Jabar Taufiq Budi Santoso mengatakan, pihaknya akan menjaga iklim investasi di Jawa Barat agar tetap kondusif. Fasilitas untuk investor juga akan diberikan semaksimal mungkin.

“Kami akan berupaya sekuat tenaga khususnya seluruh kabupaten dan kota di Jawa Barat memberikan pelayanan perizinan investasi ini,” ujarnya.

Editor: denkur

Berita Terkait

Resmikan Logo Asia Afrika Youth Forum 2025, Wali Kota Bangga Karya Anak Muda Bandung
Tarif Mulai Rp5.000, LRT Jabodebek Jadi Pilihan Nyaman untuk Libur Long Weekend 18-20 April 2025
BPOM RI Visitasi Santosa Hospital Bandung Central  Ikrar Sebut Rumah Sakit Ini Bisa Jadi Percontohan
Wabup Bandung Barat Asep Ismail Ajak ASN Jaga Kebersihan
Update Kasus Pelecehan Seksual di RSHS Bandung, KKI Cabut Izin Praktik Oknum Dokter Ini
Lantik Ribuan PPPK, Bupati Jeje Ritchie Ismail Berikan Pesan Moral
BAZNAS Jabar Hadirkan Layanan Publik dan Konsultasi ZISWAF di Acara “ Abdi Nagri Nganjang Ka Warga”
Bupati Bandung Barat, Pastikan Melanti Ribuan PPPK, Simak Penjelasan BKPSDM
Berita ini 14 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 05:03 WIB

Resmikan Logo Asia Afrika Youth Forum 2025, Wali Kota Bangga Karya Anak Muda Bandung

Kamis, 17 April 2025 - 11:01 WIB

Tarif Mulai Rp5.000, LRT Jabodebek Jadi Pilihan Nyaman untuk Libur Long Weekend 18-20 April 2025

Rabu, 16 April 2025 - 19:53 WIB

BPOM RI Visitasi Santosa Hospital Bandung Central  Ikrar Sebut Rumah Sakit Ini Bisa Jadi Percontohan

Rabu, 16 April 2025 - 17:32 WIB

Wabup Bandung Barat Asep Ismail Ajak ASN Jaga Kebersihan

Rabu, 16 April 2025 - 14:32 WIB

Update Kasus Pelecehan Seksual di RSHS Bandung, KKI Cabut Izin Praktik Oknum Dokter Ini

Berita Terbaru