Home / Ads

Jalur Puncak Padat, Arus Dialihkan ke Sukabumi dan Jonggol

Jumat, 7 Juni 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: dara.co.id/Purwanda

Foto: dara.co.id/Purwanda

DARA | CIANJUR — Satlantas Polres Cianjur, Jawa Barat menutup arus kendaraan dari arah Cianjur menuju Puncak, Bogor di seputar Pos Traffic Management Center (TMC), Jumat (7/6/2019).

Penutupan arus itu, dilakukan untuk mengurai kepadatan di ruas Jalan Raya Puncak-Ciloto, Cianjur. Kondisi arus kendaraan di ruas jalan itu mengalami kepadatan baik dari arah Cianjur menuju Puncak, Bogor atau sebaliknya.

Untuk sementara, petugas mengalihkan kendaraan yang menuju Puncak, Bogor melalui jalur Sukabumi atau Jonggol. Penutupan arus tersebut hanya dilakukan situasional hingga kepadatan arus kendaraan  di ruas Jalan Raya Puncak-Ciloto, Cianjur normal.

Saat ini arus kendaraan di ruas Jalan Raya Puncak-Ciloto, Cianjur dari Cianjur menuju Bogor mengalami kemacetan hingga belasan kilometer. Ekor arus kendaraan dari Cianjur menuju Puncak, Bogor sudah mencapai kawasan Cibeureum, Cugenang.

Arus kendaraan dari arah sebaliknya, yakni dari Puncak,Bogor menuju Cianjur pun sama dan antrean kendaraan masih terus memanjang hingga perbatasan Bogor.

“Kepadatan arus kendaraan yang terjadi di ruas Jalan Raya Puncak-Ciloto, Cianjur diakibatkan oleh tingginya arus wisatawan yang menuju kawasan Cipanas, Puncak. Untuk upaya mengurai arus kita lakukan penutupan arus yang mengarah ke Puncak, Bogor,” kata Kapolres Cianjur, AKBP Soliyah, kepada dara.co.id, Jumat (7/6/2019).

Soliyah menyebutkan, saat ini petugas kepolisian dari Satlantas Polres Cianjur, dan PJR Polda Jabar masih melakukan pengaturan di ruas jalan itu. “Kita imbau pengendara agar tetap berhati-hati dan bersabar. Patuhi semua arahan petugas,” ujarnya.***

Wartawan: Purwanda | Editor: Ayi Kusmawan

Berita Terkait

FGD Evaluasi Sampah Citarum, Mitigasi Harus dari Level Rumatangga
Simak Nih, 16 Artis dalam Pembagian Komisi AKD DPR RI, Ahmad Dhani dan Once di Komisi X
“свободное Зеркало Мостбет и Сегодня Актуальный Доступ К Сайту Mosbe
Mostbet Online Мостбет Официальный Сайт Букмекерской Компании И Казин
“Greatest Online Casino Down Under » Au Actual Money Casinos 202
Mostbet Přihlášení ️ Mostbet Subscription Na Oficiálních Stránkác
hello world
Citranatal 90 Dha Info
Berita ini 3 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Rabu, 13 November 2024 - 10:12 WIB

FGD Evaluasi Sampah Citarum, Mitigasi Harus dari Level Rumatangga

Rabu, 23 Oktober 2024 - 13:44 WIB

Simak Nih, 16 Artis dalam Pembagian Komisi AKD DPR RI, Ahmad Dhani dan Once di Komisi X

Rabu, 2 Oktober 2024 - 22:19 WIB

“свободное Зеркало Мостбет и Сегодня Актуальный Доступ К Сайту Mosbe

Rabu, 2 Oktober 2024 - 17:43 WIB

Mostbet Online Мостбет Официальный Сайт Букмекерской Компании И Казин

Rabu, 2 Oktober 2024 - 15:47 WIB

“Greatest Online Casino Down Under » Au Actual Money Casinos 202

Berita Terbaru

NASIONAL

Kapolri: Selamat HUT ke-79 Korps Marinir TNI AL

Sabtu, 16 Nov 2024 - 10:07 WIB