DARA | BANDUNG – Jika ada yang mengenali ibu ini, harap menghubungi Disnakertrans Jawa Barat atau Rumah Sakit Al-Ihsan Provinsi Jawa Barat. Bisa menghubungi bagian humas atau telepon 085722236099.
Perempuan ini seorang tenaga kerja wanita (TKW) asal Indonesia. Namun, empat tahun lalu, ia ditemukan telantar di Jedah Arab Saudi dalam kondisi mengalami strok. Lalu, ia dirawat di Arab. Namun, kemudian dipulangkan ke Indonesia, September 2018.
Perempuan ini tak memiliki identitas. Bahkan, ia tak tahu namanya sendiri. Apalagi alamat rumahnya dan saudara-saudaranya. Hingga kini ia masih dirawat di Rumah Sakit Al-Ihsan Baleendah Kabupaten Bandung.
Namun, kesehatan perempuan misterius ini kini semakin membaik. Tapi, bagian pinggang ke bawah masih belum bisa bergerak. Sedangkan dari pinggang sudah membaik meski belum sempurna. Untuk menulis saja sangat susah. Apalagi bicara. Ia hanya bisa menatap dan tersenyum.
Perempuan ini hanya bisa menulis apa yang ingat. Ketika ditanya alamat rumahnya, ia hanya menulis Kec Ciranjang Desa Sindang Jaya, Ridwan: 10 Tahun, Kelas 5 SD. Kampung: Joglo. Tulisan itupun nampak corat coret.
Perempuan itu masuk RS Al-Ihsan dibawa oleh petugas dari BP2TKI, Disnakertrans Jabar dan Dinkes Jabar. Sempat dirawat di RS Kramat Jati Jakarta, namun karena teridentifikasi warga Jawa Barat, maka ia dibawa ke Jawa Barat dan dirawat dulu di RS Al-Ihsan.***
Editor: denkur