Kabar duka dari dunia sinetron. Pemeran adik Si Entong, yakni Dicky Topan meninggal dunia akibat penyakit jantung. Begini kronologisnya.
DARA – Dicky Topan meninggal di Rumah Sakit Mintoharjo, Bendungan Hilir, Tanah Abang, Jakarta Pusat, pukul 21.00 WIB, Kamis, 7 Juli 2022.
Menurut ibunda Dicky Topan yakni Lusi Yanti, Dicky mengalami pembengkakan pada jantung. Bahkan, sudah enam kali masuk rumah sakit.
“Umur 25 baru keliatan jantungnya bengkak. Udah enam kali ini masuk rumah sakit,” kata Lusi, Jumat, 8 Juli 2022.
Dicky Topan yang bernama lengkap Dicky Lebrianto lahir 22 Februari 1996.
Ia tampil di sinetron Si Entong, memerankan sebagai adik Si Entong. Bahkan, juga sempat bermain dalam sebuah film. Ia juga berperan dalam film ‘Tuyul’ dan ‘Cin… Tetangga Gue Kuntilanak!’.
Kemudian, ia tak terlihat lagi tampil di layar kaca. Ternyata Dicky Topan sedang menekuni bisnis kuliner dan membuka warung makan di kawasan Pasar Baru, Jakarta Pusat.
Editor: denkur | Sumber: galamedia