Kabar Duka, Penyanyi dan Pembawa Acara Berpacu Dalam Melodi, Koes Hendratmo Meninggal Dunia

Selasa, 7 September 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Koes Hendratmo (Foto: Viva.co.id)

Koes Hendratmo (Foto: Viva.co.id)

Kabar duka dari dunia artis. Diusianya 78 tahun, penyanyi senior Koes Hendratmo meninggal dunia, Selasa 7 September 2021.


DARA – Koes Hendratmo selain dikenal sebagai penyanyi kawakan bersuara emas, belakangan juga tenar sebagai pembawa acara televisi.

Kabar meninggalnya Bung Koes, begitu biasa ia dipanggil, dikonfirmasi dari menantunya yaitu suami Bonita bernama Petrus Briyanto Adi atau Adoy.

“Saat ini Bonita dalam perjalanan ke Jogja untuk mengejar pesawat ke Jakarta siang (atau) sore ini,” ujarnya seperti dikutip dara.co.id dari detikcom, Selasa (7/9/2021).

Adoy belum dapat memastikan penyebab meninggalnya Bung Koes.

Sebelumnya, berita duka terkait meninggalnya Koes Hendratmo telah dikonfirmasi oleh manajer dari Bonita, Nia.

“Betul, ayahnya mbak Bonita (Koes Hendratmo) meninggal,” ujar manajer Nia dikutip dari CNNIndonesia.com, Selasa (7/9/2021).

Meski belum diketahui secara pasti, tetapi Nia mengatakan mendiang kemungkinan meninggal karena penyakit jantung. “Kemungkinan meninggal karena jantung. Beliau memang punya riwayat penyakit jantung,” ujarnya.

Sebelumnya, istri Koes Hendratmo, Aprilia Puspitawati, juga meninggal dunia pada tahun ini, tepatnya 20 Mei 2021 di RSPAD Gatot Subroto. Ia tutup usia di umur 52 tahun.***

Editor: denkur | Sumber: detikcom

Berita Terkait

Tim PWI Tinjau Cepat Lokasi Rumah Subsidi Wartawan, Ketua Umum PWI Apresiasi Komitmen Pemerintah
Nyaman dan Aman: Solusi Praktis Pakaian Dalam Sekaligus Atasan bagi Pra Remaja dari UNIQLO
Kabar Terbaru Kasus Dugaan Pelecehan Pasien oleh Oknum Dokter Kandungan di Garut
Putusan Sela PN Jakarta Pusat Tegaskan Hendry Ch Bangun Sah Ketum PWI
Tarif Mulai Rp5.000, LRT Jabodebek Jadi Pilihan Nyaman untuk Libur Long Weekend 18-20 April 2025
PWI Dukung Program Rumah Bersubsidi untuk Wartawan, Tak Ganggu Independensi Pers
Update Kasus Pelecehan Seksual di RSHS Bandung, KKI Cabut Izin Praktik Oknum Dokter Ini
KAI DAOP 5 Serap Ribuan Tenaga Kerja Kontrak
Berita ini 17 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 10:28 WIB

Tim PWI Tinjau Cepat Lokasi Rumah Subsidi Wartawan, Ketua Umum PWI Apresiasi Komitmen Pemerintah

Kamis, 17 April 2025 - 18:29 WIB

Kabar Terbaru Kasus Dugaan Pelecehan Pasien oleh Oknum Dokter Kandungan di Garut

Kamis, 17 April 2025 - 13:51 WIB

Putusan Sela PN Jakarta Pusat Tegaskan Hendry Ch Bangun Sah Ketum PWI

Kamis, 17 April 2025 - 11:01 WIB

Tarif Mulai Rp5.000, LRT Jabodebek Jadi Pilihan Nyaman untuk Libur Long Weekend 18-20 April 2025

Rabu, 16 April 2025 - 19:17 WIB

PWI Dukung Program Rumah Bersubsidi untuk Wartawan, Tak Ganggu Independensi Pers

Berita Terbaru