Kabar Gimbira… Sambut Hari Pahlawan, Ada Ribuan Tiket Gratis untuk Guru dan Tenaga Kesehatan

Jumat, 6 November 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi tiket (Foto: Liputan6.com)

Ilustrasi tiket (Foto: Liputan6.com)

Guru pahlawan tanpa tanda jasa. Tetap berjuang mendidik murid menjadi generasi penerus bangsa. Sedangkan tenaga kesehatan adalah pahlawan kemanusiaan dan garda terdepan dalam penanganan pandemi Covid-19 di Tanah Air.


DARA | BANDUNG – Maka itu, guna menghargai jasa mereka, PT Kereta Api Indonesia membagikan voucher tiket kereta api jarak jauh secara cuma-cuma alias gratis kepada guru dan tenaga kesehatan. Hal ini dalam rangka memeringati Hari Pahlawan yang jatuh pada 10 November.

“Program gratis naik kereta api ini kami berikan sebagai bentuk penghormatan kepada guru dan tenaga kesehatan, karena jasanya sebagai pahlawan di tengah pandemi. Mereka adalah pahlawan tanpa tanda jasa yang sesungguhnya,” kata Executive Vice President PT Kereta Api Indonesia Daerah Operasional 2 Bandung Iwan Eka Putra, melalui keterangan resminya, Jumat (6/11/2020).

PT KAI Daop 2 menyediakan 1.113 voucher tiket gratis yang dapat digunakan untuk pergi ke berbagai tujuan pada periode keberangkatan 8-30 November 2020. Sedangkan yang berhak mendapatkan voucher tersebut adalah guru TK hingga SMA atau sederajat dan tenaga kesehatan. Program ini tidak berlaku untuk dokter, petugas administratif, dan tata usaha.

“Syarat untuk mendapat voucher bagi guru adalah menyerahkan fotokopi identitas sebagai guru berupa kartu/surat keterangan. Sedangkan untuk tenaga kesehatan, menyerahkan fotokopi Surat Izin Praktik (SIP) yang masih berlaku,” jelas Iwan.

Pelayanan voucher gratis dapat dilakukan di Loket Angkutan Rombongan, Jalan Stasiun Timur Nomor 14 Bandung, dengan waktu operasional hari Senin-Jumat, pukul 09.00-16.00. Pengambilan voucher tidak dapat diwakilkan. Kuota pengambilan voucher perhari terbatas untuk menciptakan jaga jarak.

Voucher tiket KA Eksekutif dapat diambil mulai 7 sampai 29 November 2020 untuk ditukarkan dengan tiket KA keberangkatan 8 sampai 30 November 2020. Adapun voucher tiket KA Ekonomi dapat diambil mulai 11 sampai 29 November 2020 untuk ditukarkan dengan tiket KA keberangkatan 12 sampai 30 November 2020.

“Terima kasih kepada para guru dan tenaga kesehatan atas pengabdiannya selama ini. Semoga voucher gratis ini bermanfaat dan kegiatan ini juga sebagai wujud kepedulian dan bukti bakti KAI untuk Indonesia. KAI untuk Negeri,” ujar Iwan.

Di wilayah Daop 2, voucher dapat dituker dengan tiket kereta api sebagai berikut:

1. Argo Parahyangan KA 10651 relasi Bandung-Gambir berangkat dari Stasiun Bandung pukul 06.05 WIB setiap hari

2. Argo Parahyangan KA 7001 relasi Kiaracondong-Gambir berangkat dari Stasiun Kiaracondong pukul 15.25 WIB setiap hari

3. Malabar relasi Bandung- Malang berangkat dari Stasiun Bandung pukul 19.50 WIB tanggal 1,6,8,12,13,15,20,22,23,27,28,29 November 2020

4. Argo Wilis relasi Bandung- Surabaya gubeng berangkat dari Stasiun Bandung pukul 08.40 WIB tanggal 1,2,6,7,8,9,12,13,14,15,16,19,20,21,22,23,27,28,29,30 November 2020

5. Turangga relasi Bandung- Surabaya gubeng berangkat dari Stasiun Bandung pukul 18.05 WIB setiap hari

Sebagai informasi tambahan, KAI hanya menggratiskan tiket KA nya saja melalui voucher yang diberikan. Adapun untuk biaya rapid test sebesar Rp85.000 jika dilakukan di stasiun, menjadi tanggung jawab pengguna voucher.

Guna informasi lebih lanjut terkait program Gratis Naik KA bagi Guru dan Tenaga Kesehatan ini, masyarakat dapat menghubungi Contact Center KAI melalui telepon di (021)121, email cs@kai.id, atau media sosial KAI121.***

Editor: denkur

 

Berita Terkait

Diskominfotik Bandung Barat, Berikan Edukasi Tentang Proteksi Penggunaan Data Pribadi
Persaingan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Semakin Ketat, Begini Peluang Timnas Indonesia
Buntut Rotmut Pejabat Eselon 2, Irjen Kemendagri Datangi Pemkab Bandung Barat. Ada Apa ya?
Menlu RI : Inovasi dan Digitalisasi Harus Jadi Penggerak Ekonomi Formal dan Global di Kawasan
Conference of the Parties ke-29 (COP29) Komitmen Baru Menuju Bumi Lebih Hijau 
Duel Indonesia Vs Jepang Bakal Heboh, JKT48 Bakal Menghibur Superter Garuda
Kabupaten Bandung Raih Penghargaan Komisi Informasi Provinsi Jawa Barat
Jabar Tolak Judol dan Pinjol Ilegal, Bey: Ini Kesepakatan Semua Pihak
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 15 November 2024 - 20:50 WIB

Diskominfotik Bandung Barat, Berikan Edukasi Tentang Proteksi Penggunaan Data Pribadi

Jumat, 15 November 2024 - 17:18 WIB

Persaingan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Semakin Ketat, Begini Peluang Timnas Indonesia

Jumat, 15 November 2024 - 16:14 WIB

Buntut Rotmut Pejabat Eselon 2, Irjen Kemendagri Datangi Pemkab Bandung Barat. Ada Apa ya?

Jumat, 15 November 2024 - 15:35 WIB

Menlu RI : Inovasi dan Digitalisasi Harus Jadi Penggerak Ekonomi Formal dan Global di Kawasan

Jumat, 15 November 2024 - 15:15 WIB

Conference of the Parties ke-29 (COP29) Komitmen Baru Menuju Bumi Lebih Hijau 

Berita Terbaru