KAI Daop 3 Cirebon Siapkan 122.971 Tiket Libur Natal dan Tahun Baru

Jumat, 8 November 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daop 3 Cirebon, Jawa Barat siap melayani lonjakan penumpang selama libur Natal dan Tahun Baru 2024/2025.(Foto: Bambang/dara)

PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daop 3 Cirebon, Jawa Barat siap melayani lonjakan penumpang selama libur Natal dan Tahun Baru 2024/2025.(Foto: Bambang/dara)

KAI telah menerapkan sistem antrean digital melalui aplikasi dan situs web resmi.

DARA| PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daop 3 Cirebon, Jawa Barat kembali mengumumkan kesiapan mereka untuk melayani lonjakan penumpang selama libur Natal dan Tahun Baru 2024/2025.

Sebanyak 122.971 tiket telah disiapkan dan sudah dapat dipesan sejak Selasa, 5 November 2024, melalui berbagai kanal pemesanan resmi KAI, seperti aplikasi Access by KAI dan situs web resmi kai.id.

“Pada masa liburan seperti ini, kami siap melayani perjalanan kereta api dengan aman dan nyaman. Tiket KA sudah tersedia untuk keberangkatan mulai 20 Desember 2024,” papar Manager Humas KAI Daop 3 Cirebon, Rokhmad Makin Zainul.

Terapkan Sistim Antrean Digital

Untuk pemesanan tiket yang lebih lancar, KAI telah menerapkan sistem antrean digital melalui aplikasi dan situs web resmi. Dengan sistem ini, calon penumpang yang melakukan pemesanan tiket akan diminta untuk menunggu di antrean virtual, dengan estimasi waktu tunggu yang jelas. Sistem ini bertujuan untuk mengurangi kepadatan dan memberikan kenyamanan ekstra bagi para pengguna layanan kereta api.

“Kami ingin memastikan setiap pelanggan bisa membeli tiket dengan mudah, tanpa ada kepanikan. Saat sistem antrean sedang digunakan, pastikan Anda tidak menutup aplikasi agar tetap terhubung dengan proses pemesanan,” tambah Rokhmad.

Perhatikan Tanggal dan Rute!

KAI juga mengingatkan para calon penumpang untuk lebih teliti dalam mengisi data pemesanan, terutama terkait tanggal keberangkatan dan rute yang dipilih. Pastikan informasi yang dimasukkan sudah benar agar tidak terjadi kesalahan dalam perjalanan.

Sejak diberlakukan pada awal 2024, sistem antrean digital telah sukses diterapkan untuk pemesanan tiket kereta api jarak jauh. Ini adalah langkah nyata dari KAI dalam meningkatkan pelayanan berbasis teknologi, memberikan pengalaman yang lebih efisien, dan memudahkan masyarakat merencanakan perjalanan.

Jangan Tunggu Terlambat!,

Mengingat tingginya permintaan selama libur Natal dan Tahun Baru, KAI Daop 3 Cirebon menghimbau masyarakat untuk segera memesan tiket sebelum habis. “Kami berkomitmen untuk memberikan perjalanan kereta api yang aman, nyaman, dan menyenangkan, selama periode Angkutan Natal dan Tahun Baru ini,” tutup Rokhmad.

Editor: Maji

 

Berita Terkait

Pria Warga Bayongbong Ini Tewas Tersengat Listrik saat Pasang Alat Perkiraan Cuaca
Hindari Gesekan, Paslon Nomor Urut 1 tidak akan Gelar Kampanye Terbuka Tapi Kampanye Simpatik
Sisa 10 Hari, Warga Garut Diimbau Manfaatkan Pemutihan Pajak Kendaraan 2024
Kusmana Siap Berantas Korupsi di Pemerintahan Kota Sukabumi
Jika Anda Temukan Kecurangan Pilkada! Adukan Saja ke Akun Ini, Begini Caranya
Ini Tema Debat Publik Pamungkas Pilkada Kabupaten Bandung
Waspadalah! Pneumonia Serang Balita, Penyebab Utamanya Paparan Asap Rokok
KTT G20 Brasil, Presiden Prabowo Tegaskan Komitmen Indonesia dalam Penanggulangan Kelaparan dan Kemiskinan
Berita ini 8 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 20 November 2024 - 17:59 WIB

Pria Warga Bayongbong Ini Tewas Tersengat Listrik saat Pasang Alat Perkiraan Cuaca

Rabu, 20 November 2024 - 17:44 WIB

Hindari Gesekan, Paslon Nomor Urut 1 tidak akan Gelar Kampanye Terbuka Tapi Kampanye Simpatik

Rabu, 20 November 2024 - 13:50 WIB

Kusmana Siap Berantas Korupsi di Pemerintahan Kota Sukabumi

Rabu, 20 November 2024 - 13:50 WIB

Jika Anda Temukan Kecurangan Pilkada! Adukan Saja ke Akun Ini, Begini Caranya

Rabu, 20 November 2024 - 13:26 WIB

Ini Tema Debat Publik Pamungkas Pilkada Kabupaten Bandung

Berita Terbaru

Foto: Istimewa

BANDUNG UPDATE

Program Pengurusan HAKI Gratis, Cara Arfi-Yena Dukung Industri Ekraf

Rabu, 20 Nov 2024 - 17:37 WIB

Foto: Istimewa

BANDUNG UPDATE

Arfi-Yena Janjikan Program Seragam Gratis untuk Warga Kurang Mampu

Rabu, 20 Nov 2024 - 17:34 WIB