KAI Logistik Distribusikan 38.000 Ton Produk Perikanan melalui Angkutan KA Kontainer Berpendingin

Kamis, 20 Maret 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: Istimewa

Foto: Istimewa

Angkutan kontainer refeer menunjukkan peningkatan minat para pelaku usaha dalam distribusi produk perishable. Sejalan dengan adanya peningkatan sekitar 12.000 ton menjadi lebih dari 322.000 ton di tahun 2024 atau meningkat sekitar 4% dibandingkan tahun 2023.

DARA | PT Kereta Api Logistik (KAI Logistik), anak usaha PT Kereta Api Indonesia (Persero), terus giatkan komitmennya dalam menyokong kebutuhan logistik dalam memastikan ketahanan pangan nasional, salah satunya melalui layanan unggulan angkutan KA Kontainer Berpendingin (reefer).

Melalui layanan KALOG Plus ini, komoditi khusus seperti perishable product dapat tetap mempertahankan kualitas dan kesegarannya.

Fredi Firmansyah, Direktur Utama KAI Logistik, mengungkapkan, “Angkutan kontainer refeer menunjukkan peningkatan minat para pelaku usaha dalam distribusi produk perishable. Hal ini sejalan dengan adanya peningkatan sekitar 12.000 ton menjadi lebih dari 322.000 ton di tahun 2024 atau meningkat sekitar 4% dibandingkan tahun 2023. Peningkatan ini menunjukkan bahwa kereta api menjadi transportasi andal dalam mendukung ketahanan pangan nasional khususnya dalam distribusi produk pangan perishable.”

Layanan angkutan KA Kontainer reefer melayani rute Surabaya – Semarang dan Surabaya – Jakarta. Provinsi Jawa Timur termasuk Surabaya menjadi wilayah yang mendominasi untuk angkutan kontainer reefer. Hal ini salah satunya juga dipengaruhi oleh Provinsi Jawa Timur sebagai provinsi dengan produksi perikanan tangkap tertinggi secara nasional, yakni sebesar 609.685 ton, dan perikanan budi daya tertinggi kedua sebesar 1.314.200,80 ton. [1]

“Tahun 2024, KAI Logistik mengangkut lebih dari 38.000 ton produk perikanan atau sekitar 12% dari total produk perishable di tahun 2024. Pada produk perikanan, kehadiran layanan angkutan kontainer reefer ini tidak hanya membantu distribusi untuk memastikan terpenuhinya kebutuhan pangan masyarakat, namun juga membantu mempertahankan daya jual ikan dan produk lainnya tetap maksimal karena kesegaran dan kualitas ikan yang terjaga selama proses pengiriman sehingga memberikan dampak ekonomi yang lebih baik bagi pelaku usaha termasuk UMKM,” lanjut Fredi.

Selain layanan distribusi angkutan kontainer reefer, KAI Logistik juga telah membangun ekosistem dalam memastikan kelancaran rantai pasok berpendingin termasuk penyediaan plug-in reefer (untuk suplai listrik) di sejumlah terminal di antaranya Sungai Lagoa, Jakarta dan Terminal Sarwajala Surabaya untuk memastikan kebutuhan pasokan listrik tetap terpenuhi selama kontainer berada di terminal barang.

“Layanan angkutan kontainer reefer ini juga menjadi backbone khususnya pada masa-masa penting, seperti Ramadan dan Idul Fitri untuk memastikan distribusi kebutuhan khususnya pangan terpenuhi dengan baik dan lancar,” tutur Fredi, dalam keterangan tertulis yang diterima redaksi, Kamis (20/3/2025).

Layanan angkutan kontainer reefer ini juga selaras dalam mendukung terwujudnya Asta Cita pemerintah khususnya dalam mendukung swasembada pangan serta melanjutkan hilirisasi dan industrialisasi untuk meningkatkan nilai tambah di dalam negeri.***

Editor: denkur

 

Berita Terkait

Simak Nih, Diskusi Ekonomi Bertajuk Trump Trade War: Menyelamatkan Pasar Modal, Menyehatkan Ekonomi Indonesia
DKUKM Kabupaten Sukabumi Dukung Koperasi Desa Merah Putih Yang Digagas Presiden Prabowo
Mentan Amran: Operasi Pasar Pangan Murah AgriPost Stabilkan Harga Pangan Masyarakat
Stok Pangan di Jabar Jelang Idulfitri Surplus, Komoditas Ini Harganya Naik
Dukung Optimalisasi Devisa Hasil Ekspor Dalam Negeri, CIMB Niaga Hadirkan Solusi Keuangan bagi Eksportir
Setjen KESDM Pastikan Keamanan Pasokan BBM dan LPG di Sumbagsel Jelang Idul Fitri
Mager Tapi LPG Habis? Pesan Layanan Antar Gratis Ajaa
FIF Raih Triple A Awards Sustainable Finance 2025
Berita ini 13 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Sabtu, 12 April 2025 - 13:00 WIB

Simak Nih, Diskusi Ekonomi Bertajuk Trump Trade War: Menyelamatkan Pasar Modal, Menyehatkan Ekonomi Indonesia

Senin, 7 April 2025 - 17:03 WIB

DKUKM Kabupaten Sukabumi Dukung Koperasi Desa Merah Putih Yang Digagas Presiden Prabowo

Senin, 31 Maret 2025 - 21:46 WIB

Mentan Amran: Operasi Pasar Pangan Murah AgriPost Stabilkan Harga Pangan Masyarakat

Sabtu, 29 Maret 2025 - 22:57 WIB

Stok Pangan di Jabar Jelang Idulfitri Surplus, Komoditas Ini Harganya Naik

Minggu, 23 Maret 2025 - 12:28 WIB

Dukung Optimalisasi Devisa Hasil Ekspor Dalam Negeri, CIMB Niaga Hadirkan Solusi Keuangan bagi Eksportir

Berita Terbaru