Kang Arfi Prioritaskan Koalisi Indonesia Maju Berpasangan

Selasa, 6 Agustus 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi liputan6.com

Ilustrasi liputan6.com

Proses pencarian pendamping Arfi Rafnialdi untuk Pilkada Kota Bandung terus dilakukan.

DARA | Kang Arfi sebagai Bakal Calon Wali Kota (Bacawalkot) Bandung Arfi mengaku memprioritaskan pasangan dari Koalisi Indonesia Maju (KIM).

“Kita memang sedang menanti, menunggu surat dari DPP Golkar yang memang mengamanahkan saya untuk maju. Sambil menunggu itu, supaya tidak terlambat, komunikasi dengan kandidat-kandidat lain juga saya jalin. Alhamdulillah komunikasi dengan beberapa kandidat potensial itu masih terjalin baik, ” kata Arfi saat ditemui di Jalan Eyckman, Kota Bandung, Senin (5/8/2024).

Beberapa nama yang disebutkan oleh Arfi diantaranya adalah Ridwan Dhani Wiranata dari Partai Gerindra, M Farhan dari Partai Nasdem, Asep Mulyadi dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Erwin dari PKB, dan nama lainnya dari non partai seperti Dandan Riza Wardana dan Yena Masoem.

Dari nama-nama tersebut, Arfi mengatakan ada beberapa kandidat yang sudah terbangun chemistrynya karena latar belakang sahabat lama. Namun tantangan berikutnya yang harus dilewati adalah restu dari partai politik masing-masing kandidat.

“Chemistri itu juga perlu mendapatkan persetujuan dari pimpinan partai politik. akrab-akrabnya para calon, kalau ternyata orang tuanya tidak setuju, mungkin susah bersama. Atau kebalikan, rasanya belum cocok tapi sudah dijodohkan oleh parpolnya, maka harus membangun kecocokan setelah dijodohkan, ” tutur Ketua Bidang Strategi Penggalangan Pemilih DPP Partai Golkar itu.

Komunikasi politik yang dilakukan oleh bakal calon Wali Kota Bandung dari Partai Golkar ke bakal calon Wali Kota Bandung lainnya, lanjut Arfi, bisa menjadi salah satu penilaian penting untuk mendapatkan tiket berlaga di Pilkada Kota Bandung.

“Para kandidat dari partai Golkar diberikan kesempatan untuk memberikan masukan sesuai konteks wilayahnya. Karena bisa jadi beda-beda kekuatan partai di pusat dengan di daerah,” ujarnya.

Meski demikian, Arfi mengatakan dari nama nama tersebut kemudian mengerucut karena latar belakangnya sebagai Ketua Harian Tim Kampanye Daerah (TKD) Koalisi Indonesia Maju (KIM), untuk mempertahankan soliditas KIM di Jawa Barat.

“Arahannya prioritasnya dari KIM. Ini bukan hanya di Pilkada Kota Bandung saja, jadi di Jawa Barat dan nasional juga memang wacana untuk memprioritaskan keutuhan KIM itu selalu diingatkan oleh pimpinan partai politik, ” tandasnya.***

Editor: denkur

Berita Terkait

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kabupaten Bandung, Kamis 13 Maret 2025
Lokasi Mobil SIM Keliling di Kota Bandung, Kamis 13 Maret 2025
Pokja PWI Kota Bandung Tebar Paket Buka Gratis
Miris, Awal Tahun Kasus Kekerasan Terhadap Anak dan Perempuan di Bandung Barat Cukup Tinggi
Begini Cara Mengatasi Banjir di Dayeuhkolot
Bandung Barat Darurat Narkoba, Kesbangpol Kumpulkan Sekcam dan Sekdes
Garapan Sutradara Rosyid E Abby, “Kasidah Cinta Umar Al-Faruq” Tampil di Rumentang Siang, Catat Tanggalnya!
KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil, Kasus Apa Yah?
Berita ini 21 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 13 Maret 2025 - 08:37 WIB

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kabupaten Bandung, Kamis 13 Maret 2025

Rabu, 12 Maret 2025 - 11:42 WIB

Pokja PWI Kota Bandung Tebar Paket Buka Gratis

Selasa, 11 Maret 2025 - 15:33 WIB

Miris, Awal Tahun Kasus Kekerasan Terhadap Anak dan Perempuan di Bandung Barat Cukup Tinggi

Selasa, 11 Maret 2025 - 15:28 WIB

Begini Cara Mengatasi Banjir di Dayeuhkolot

Selasa, 11 Maret 2025 - 15:16 WIB

Bandung Barat Darurat Narkoba, Kesbangpol Kumpulkan Sekcam dan Sekdes

Berita Terbaru

Ilustrasi: Cikimm.com/net

HIKMAH

Kisah Ketegasan Nabi Muhammad SAW terhadap Korupsi

Kamis, 13 Mar 2025 - 11:18 WIB

TR (35), warga Kecamatan Pakenjeng, Kabupaten Garut usai ditangkap jajaran Satreskrim Polres Garut karena membawa kabur mobil rental, Rabu (12/3/2025)(Foto: Istimewa)

HUKRIM

Bawa Kabur Mobil Rental, TR Diciduk Jajaran Polres Garut

Kamis, 13 Mar 2025 - 10:58 WIB

Foto: Istimewa

HEADLINE

Polres Garut Gelar Mudik Gratis, Berminat? Klik Kanal Ini!

Kamis, 13 Mar 2025 - 10:48 WIB

mobil sim keliling kabupaten Bandung

BANDUNG UPDATE

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kabupaten Bandung, Kamis 13 Maret 2025

Kamis, 13 Mar 2025 - 08:37 WIB