Kantong Teh Celup Bermanfaat Bagi Kesehatan, Salah Satunya Mengempiskan Mata Bengkak

Minggu, 13 November 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kantong teh ternyata memiliki manfaat bagi kesehatan. (Foto: PMJ News/Dok Net)

Kantong teh ternyata memiliki manfaat bagi kesehatan. (Foto: PMJ News/Dok Net)

Para peneliti dan ahli kesehatan menyebut teh sebagai minuman yang menyehatkan karena memiliki sifat antioksidan, antipenuaan, dan antiperadangan.


DARA | Selain itu kantong teh ternyata memiliki manfaat bagi kesehatan.

Seperti dikutip dari PMJNews melansir WebMD, berikut lima manfaat yang bisa didapatkan dari kantong teh yang biasa kita minum:

1. Mengempiskan Mata Bengkak

Tampilan mata yang bengkak bisa diatasi dengan mengompres mata dengan kantung teh berkafein. Untuk melakukan kompres ini, rendam terlebih dahulu dua kantung teh dengan air hangat, seperti sedang menyeduh teh.

Setelah itu, simpan kantung teh di dalam kulkas bagian bawah selama beberapa menit. Ambil teh dari kulkas dan kompres kedua mata dengan kantung teh. Diamkan kantung teh selama lima menit.

2. Mengobati Luka Kecil

Kantung teh hitam bisa membantu meringankan rasa nyeri dan meredakan bengkak akibat luka kecil. Untuk melakukannya, buka kantung teh hitam, kukus teh dan dinginkan terlebih dahulu, selanjutnya tempelkan teh pada area yang luka selama beberapa menit.

3. Meredakan Sakit Gigi

Sakit gigi yang mengganggu bisa diredakan dengan kantung teh peppermint. Untuk melakukannya, cukup tempelkan kantung teh peppermint pada gigi dan gusi.

Menggigit kantung teh juga dapat membantu mengontrol perdarahan setelah menjalani prosedur mencabut gigi. Terkait rasa nyeri, jangan lupa untuk tetap memeriksakan masalah gigi ke dokter gigi.

4. Meredakan Gatal Gigitan Serangga

Gigitan serangga bisa memunculkan rasa nyeri dan gatal. Kedua keluhan ini bisa diredakan dengan kompres kantung teh. Untuk melakukannya, basahi kantung teh, peras, lalu letakkan pada area yang terkena gigitan serangga selama 15-20 menit.

5. Mengurangi Masalah Kulit

Kompres kantung teh hitam dapat membantu meringankan inflamasi dan menenangkan kulit, ruam yang gatal seperti dermatitis wajah.

Editor: denkur | Sumber: PMJNews

Berita Terkait

Ramela Resto Kedepankan Kuliner Indonesia, Hadir di Bandung
Ini Manfaat dan Jenis Pemeriksaan Cek Kesehatan Gratis
Pegadaian Ketuk Pintu Langit Sumsel, Wujud Peduli Kesejahteraan Masyarakat
Gejala dan Pencegahan Chikungunya
Pemberdayaan Masyarakat, Baznas Jabar Gelar Yankesling
Inilah Makna 6 Makanan dan Kebiasaan yang Hadir Saat Perayaan Tahu Baru Imlek
IWAPI DPP Pariwisata Rayakan Hari Gizi Nasional dengan Misi Sosial di Eksotika Baduy
Inilah Fakta Kekhawatiran Gen Z yang Memicu Gangguan Kesehatan Mental
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 27 Februari 2025 - 18:50 WIB

Ramela Resto Kedepankan Kuliner Indonesia, Hadir di Bandung

Jumat, 14 Februari 2025 - 08:51 WIB

Ini Manfaat dan Jenis Pemeriksaan Cek Kesehatan Gratis

Kamis, 13 Februari 2025 - 21:43 WIB

Pegadaian Ketuk Pintu Langit Sumsel, Wujud Peduli Kesejahteraan Masyarakat

Senin, 3 Februari 2025 - 10:51 WIB

Gejala dan Pencegahan Chikungunya

Sabtu, 1 Februari 2025 - 13:39 WIB

Pemberdayaan Masyarakat, Baznas Jabar Gelar Yankesling

Berita Terbaru

Bupati Bandung Dadang Supriatna beraudensi ke Kepala BGN Prof Dadan Hindayana di Komplek Kementerian Pertanian Jakarta. (Foto: humas)

BANDUNG UPDATE

Makan Bergizi Gratis di Kabupaten Bandung Disebar di 361 Lokasi SPPG

Sabtu, 8 Mar 2025 - 13:53 WIB