Kapolres Garut dan Bhayangkari Cabang Garut Laksanakan Pengecekan Pos PAM Nataru Serta Berikan Bingkisan Kepada Petugas Jaga

Selasa, 24 Desember 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kapolres Garut dan Bhayangkari Cabang Garut melakukan pengecekan Pos PAM Nataru serta berikan bingkisan kepada petugas jaga, Selasa (24/12/2024)(Foto: Istimewa)

Kapolres Garut dan Bhayangkari Cabang Garut melakukan pengecekan Pos PAM Nataru serta berikan bingkisan kepada petugas jaga, Selasa (24/12/2024)(Foto: Istimewa)

Kegiatan tersebut bertujuan untuk memastikan kesiapsiagaan personel dalam memberikan pelayanan dan pengamanan kepada masyarakat selama perayaan Natal dan Tahun Baru 2024.

DARA | Kapolres Garut, AKBP Mochamad Fajar Gemilang, didampingi oleh Ketua Bhayangkari Cabang Garut, Ny. Lina Fajar melaksanakan pengecekan Pos Pengamanan (Pos PAM) Natal dan Tahun Baru (Nataru) di berbagai titik wilayah Kabupaten Garut, Selasa (24/12/2024).

Kegiatan tersebut bertujuan untuk memastikan kesiapsiagaan personel dalam memberikan pelayanan dan pengamanan kepada masyarakat selama perayaan Natal dan Tahun Baru 2024.

Dalam kunjungannya, Kapolres memberikan arahan kepada personel untuk tetap menjaga kewaspadaan, menjalin koordinasi yang baik dengan instansi terkait, dan memastikan situasi tetap kondusif.

“Kesiapan petugas di Pos PAM ini sangat penting untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, baik yang merayakan Natal maupun yang melaksanakan aktivitas lainnya selama libur Tahun Baru,” ujar Kapolres, Selasa (24/12/2024).

Selain melakukan pengecekan, Kapolres bersama Ketua Bhayangkari Cabang Garut juga menyerahkan bantuan sosial (bingkisan) kepada petugas jaga Pos PAM.

Bantuan tersebut berupa paket makanan, minuman, dan kebutuhan lain yang diharapkan dapat mendukung semangat para petugas dalam menjalankan tugas selama 24 jam penuh.

Menurut Kapolres, kegiatan pengecekan ini menunjukkan komitmen Polres Garut dalam memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat, sekaligus menjaga keamanan dan ketertiban selama momentum penting perayaan Natal dan Tahun Baru 2024.

Ketua Bhayangkari Cabang Garut, Lina Fajar, juga menyampaikan apresiasi dan dukungannya kepada seluruh petugas yang terlibat dalam pengamanan Nataru.

“Kami berharap bantuan ini dapat memberikan motivasi dan semangat kepada para petugas dalam menjalankan tugas mulia ini,” ujarnya.

Salah satu petugas yang menerima bantuan mengungkapkan rasa terima kasih atas perhatian dan dukungan yang diberikan oleh Kapolres dan Bhayangkari.

“Kami merasa lebih semangat dan termotivasi dalam menjalankan tugas dengan adanya perhatian seperti ini,” ujarnya.***

Editor: denkur

Berita Terkait

Bapenda Kabupaten Sukabumi Raih Penghargaan Index Reformasi Birokrasi
Di Kabupaten Sukabumi Sudah Dibentuk 337 Koperasi Desa
Bupati Sukabumi Fokus Tangani Sampah
PAW, Muhammad Ridho Dilantik jadi Anggota DPRD Kota Sukabumi
Bupati Cirebon Resmi Luncurkan Program DAKOCAN, Kartu Identitas Anak Jadi Modal Data Masa Depan
Bupati Cirebon dan Gubernur Jabar Kompak Benahi Jalan Rusak, Target Rampung 2027
Hari Bumi Sedunia, Bupati Sukabumi Tanam Pohon di Bukit Kurma Baruajol
Dedi Mulyadi Ubah Kabupaten Cirebon Jadi Yogyakartanya Jawa Barat
Berita ini 27 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 23 April 2025 - 17:47 WIB

Bapenda Kabupaten Sukabumi Raih Penghargaan Index Reformasi Birokrasi

Rabu, 23 April 2025 - 17:38 WIB

Di Kabupaten Sukabumi Sudah Dibentuk 337 Koperasi Desa

Rabu, 23 April 2025 - 17:28 WIB

Bupati Sukabumi Fokus Tangani Sampah

Selasa, 22 April 2025 - 20:16 WIB

PAW, Muhammad Ridho Dilantik jadi Anggota DPRD Kota Sukabumi

Selasa, 22 April 2025 - 17:32 WIB

Bupati Cirebon Resmi Luncurkan Program DAKOCAN, Kartu Identitas Anak Jadi Modal Data Masa Depan

Berita Terbaru

CATATAN

GUNCANGAN TRUMP Harga Emas makin “Menggila”

Rabu, 23 Apr 2025 - 19:39 WIB

Foto: Istimewa

JABAR

Di Kabupaten Sukabumi Sudah Dibentuk 337 Koperasi Desa

Rabu, 23 Apr 2025 - 17:38 WIB

Foto: Istimewa

JABAR

Bupati Sukabumi Fokus Tangani Sampah

Rabu, 23 Apr 2025 - 17:28 WIB