Kapolri Tunjuk Komjen Ahmad Dofiri Jadi Wakapolri

Rabu, 13 November 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DARA | Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menunjuk Komjen Ahmad Dofiri sebagai Wakapolri. Kursi orang nomor 2 di Polri itu kosong pasca Jenderal Kehormatan Agus Andrianto menjabat di kabinet merah putih Presiden Prabowo Subianto.

Mutasi tersebut tertuang dalam Surat Telegram dengan nomor ST/2517/XI/KEP./2024 tertanggal 12 November 2024 yang ditandatangani langsung oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

Ahmad Dofiri sebelumnya menjabat sebagai Inspektur Pengawasan Umum (Irwasum). Posisi Irwasum akan diembang oleh Irjen Dedi Prasetyo. Irjen Dedi promosi jabatan usai sebelumnya mengembang sebagai Asisten SDM Kapolri.

Presiden Prabowo sebelumnya telah melantik Agus di Istana Kepresidenan, pada Senin (21/10) bersama dengan 47 menteri dan enam pejabat setingkat menteri. Agus menjabat sebagai Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan.

Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan Agus Andrianto sebelumnya menerima kenaikan pangkat Jenderal Polisi kehormatan (Hor) dari Presiden RI Prabowo Subianto.

Rekam Jejak Karir
Komjen Ahmad Dofiri lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) 1989, dan beberapa posisi strategis pernah diembannya sepanjang karier.

Ia mengawali karier sebagai Kanit Resintel Polsekta Tangerang di Polda Metro Jaya pada 1990, lalu menjabat sebagai Kanit Resmob Polres Tangerang pada 1991.

Kemudian, pada 2005, ia menjadi Kassubag Jabpamentil di Bagian SDM Polri. Dua tahun kemudian, pada 2007, ia menjabat sebagai Kapolres Bandung.

Pada tahun 2009, Dofiri menjadi Wakapolwiltabes Bandung serta Kapoltabes Yogyakarta. Kariernya berlanjut ketika ia bertugas sebagai Kabag Kermadagri Robangpers SDE SDM Polri pada 2010, dan selanjutnya dipercaya sebagai Koorspripim Polri.

Selanjutnya, pada tahun 2012 ia menjabat sebagai Analis Kebijakan Madya bidang Binkar SSDM Polri, kemudian menjadi Wakapolda DIY pada 2013.

Dari 2014 hingga 2016, Ahmad Dofiri berperan sebagai Karobinkar SSDM Polri, sebelum akhirnya menjabat sebagai Kapolda Banten dan Karosunluhkum Divkum Polri.

Kemudian Ahmad Dofiri diangkat menjadi Kapolda DIY pada tahun 2016, dan menjabat sebagai Asisten Logistik Kapolri pada 2019.

Kariernya terus menanjak hingga ia dipercaya sebagai Kapolda Jawa Barat pada 2020, diikuti dengan jabatan sebagai Kabaintelkam Polri pada 2021.

Pada tahun 2023, ia menjabat sebagai Inspektur Pengawasan Umum (Irwasum) Polri. Hingga akhirnya kemarin Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menunjuk Komjen Ahmad Dofiri sebagai Wakapolri menggantikan Komjen Agus Andrianto yang menjadi menteri di Kabinet Merah Putih.

Berita Terkait

Kemendes Yandri : Bergerak Langsung ke Desa Untuk Mempercepat Sinergitas
Ketua Umum Bhayangkari Tinjau Penyaluran Air Bersih bagi Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi di Posko Kobasoma
Berantas Judi Online, LPSK Siap Jaga Kerahasiaan Saksi
Simak! Dirut Pertamina Merapat ke Kemhan
Menekraf Teuku Riefky Ajak Stakeholder Dukung Ekraf Sebagai Mesin Baru Pertumbuhan Indonesia
Astama Ops Kapolri Tinjau Posko Kemanusiaan Polda NTT, Pastikan Kesiapan Bantuan Korban Erupsi Gunung Lewotobi
Panglima TNI Tinjau Dampak Erupsi Gunung Lewotobi Laki laki
Dukungan Kian Menguat, SMSI Gagas RM Margono Djojohadikoesoemo Menjadi Pahlawan Nasional
Berita ini 21 kali dibaca