KCC Indonesia Perkenalkan Sejarah dan Cikal Bakal K-Pop

Jumat, 4 Maret 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: KCCI

Foto: KCCI

Memperkenalkan sejarah K-Pop kepada penggemar Hallyu di Indonesia, empat episode film dokumenter KBS ‘Suatu Debut, Musisi Pengubah Era’ ditayangkan di sejumlah daerah di Indonesia.


DARA – Penayangan film dokumenter itu digelar Korean Culture and Information Service (KOCIS) beserta Korean Cultural Center (KCC) Indonesia, Korea Creative Content Agency (KOCCA) Indonesia Business Center, dan Korea Tourism Organization (KTO).

Sejumlah daerah akan menikmati penayangan empat episode film dokumenter KBS ‘Suatu Debut, Musisi Pengubah Era’ tersebut yakni Jakarta, Bandung, Yogyakarta, Surabaya, Medan. Bandung.

Film dokumenter KBS ‘Suatu Debut, Musisi Pengubah Era’ tersebut adalah film dokumentasi musik yang berisi wawancara dengan artis-artis utama Korea mengenai momen-momen penting dalam 100 tahun sejarah musik
pop Korea.

Episode lengkap terdiri atas episode 1 ‘Kelahiran Musik Pop’, episode 2 ‘Lagu, Sayap dari Kebebasan’, episode 3 ‘Pas Sesuai Selera’, dan episode 4‘Kelahiran Generasi Baru’.

Masing-masing episodenya telah mendapatkan pujian sebagai film dokumenter berkualitas tinggi yang memperkenalkan sejarah perkembangan musik pop Korea dari awal mulanya hingga kini populer di seluruh dunia.

Film dokumenter tersebut memuat kisah latar belakang tiap era, juga pembinaan dan gambaran jelas penyanyi serta pihak-pihak yang terlibat dalam musik pop Korea.

Musik pop Korea adalah cikal bakal K-Pop. Sebagai upaya untuk memperkenalkan sejarah perkembangannya kepada masyarakat Indonesia, Korean Cultural Center Indonesia ingin menunjukkan bahwa kesuksesan K-Pop—konten pokok dari Hallyu saat ini—bukanlah suatu kebetulan belaka. Hal ini merupakan wujud perkembangan pesat dari kekuatan budaya dan seni populer Korea yang telah terkumpul selama hampir 100 tahun.

Korean Cultural Center Indonesia bekerja sama dengan KBS merancang acara penayangan ‘Suatu Debut, Musisi Pengubah Era’ dan mengadakan subtitle bahasa Indonesia demi membantu pemahaman penonton Indonesia.

Bekerja sama dengan KOCCA Indonesia Business Center, acara ini diadakan dalam format penayangan film keliling yang bertempat di bioskop CGV, di kota-kota besar Indonesia.

Acara penayangan film ini diadakan secara gratis dan terbuka untuk umum bagi segala usia. Pengunjung hanya perlu melakukan registrasi sebelumnya dan mendapat konfirmasi untuk menonton 4 episode film dokumenter secara lengkap sepanjang 4 jam. Pengunjung juga berkesempatan mengikuti undian.

Indonesia sebagai negara dengan penggemar Hallyu terbanyak tentunya memiliki banyak penggemar K-Pop terkini maupun penggemar musik pop Korea tahun 80-90an.

Acara penayangan film dokumenter kali ini menarik banyak perhatian dan diharapkan dapat memperluas cakupan pemahaman masyarakat Indonesia terhadap musik pop Korea serta meningkatkan keberlangsungan Hallyu.

Demikian keterangan resmi KCCI yang diterima redaksi, Jumat (4/3/2022).

Editor: denkur

Berita Terkait

PWI Dukung Program Rumah Bersubsidi untuk Wartawan, Tak Ganggu Independensi Pers
KAI DAOP 5 Serap Ribuan Tenaga Kerja Kontrak
Diterpa Isu Pembekuan, PWI Jabar Tetap Solid Dukung KLB
Begini Respons Gubernur Jabar Terkait Rudapaksa di RSHS Bandung
Hujan Air Mata di Prosesi Pemakaman Sang Legenda Titiek Puspa
Ketua Umum PWI Pusat Hendry Ch Bangun Apresiasi Program Rumah Subsidi untuk Wartawan
156 Barang Tertinggal di LRT Jabodebek, Penumpang Bisa Laporan ke Contak Center Ini
Simak Nih, Curhatan Gubernur Dedi Mulyadi kepada Presiden Prabowo
Berita ini 6 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 16 April 2025 - 19:17 WIB

PWI Dukung Program Rumah Bersubsidi untuk Wartawan, Tak Ganggu Independensi Pers

Rabu, 16 April 2025 - 14:17 WIB

KAI DAOP 5 Serap Ribuan Tenaga Kerja Kontrak

Minggu, 13 April 2025 - 05:35 WIB

Diterpa Isu Pembekuan, PWI Jabar Tetap Solid Dukung KLB

Sabtu, 12 April 2025 - 20:03 WIB

Begini Respons Gubernur Jabar Terkait Rudapaksa di RSHS Bandung

Jumat, 11 April 2025 - 21:24 WIB

Hujan Air Mata di Prosesi Pemakaman Sang Legenda Titiek Puspa

Berita Terbaru

Drs Djamu Kertabudi, M.si (Penulis, Pengamat Ilmu Pemerintahan dan Politik)

OPINI

Reaktivasi Jalur Kereta Api Cipatat-Padalarang

Kamis, 17 Apr 2025 - 10:48 WIB