Kecalakaan di Jalan Tol, Vanessa Angel Dikabarkan Meninggal Dunia

Kamis, 4 November 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kendaraan yang ditumpangi Vanessa Angel saat kecelakaan (Foto: Istimewa/detikcom)

Kendaraan yang ditumpangi Vanessa Angel saat kecelakaan (Foto: Istimewa/detikcom)

Vanessa Angel dan suaminya yakni Febri Adriansyah tewas dalam kecelakaan di jalan tol Nganjuk arah Surabaya, Jawa Timur, Kamis, 4 November 2021.


DARA – Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Gatot Repli Handoko menjelaskan, mobil pajero sport berwarna putih itu berisikan lima orang penumpang. Kendaraan ringsek parah pada bagian depan usai menabrak pembatas tol.

“Penumpang lima orang, dua orang meninggal dunia, dan tiga orang lainnya luka-luka,” kata Gatot kepada wartawan, dikutip dari CNNIndonesia, Kamis (4/11/2021).

Kecelakaan terjadi pada sekitar pukul 12.36 WIB. Menurutnya, jalur yang menjadi tempat kejadian perkara (TKP) tersebut merupakan jalanan lurus yang tak berkelok. Ruas jalan pun tak bergelombang, dan cuaca sedang cerah.

Menurutnya, sopir diduga lelah ketika mengendarai mobil tersebut hingga kemudian menyebabkan kecelakaan.

Dari informasi yang dihimpun, kendaraan tiba-tiba menabrak beton pembatas sebelah kiri ruas jalan tersebut hingga mengakibatkan kendaraan tersebut terpelanting dan berhenti di jalur cepat. Sopir, disebutkan membanting stir hingga akhirnya menabrak pembatas tol.

“Situasi pada saat arus lalu lintas landai lancar, cuaca cerah. Pengemudi Pajero kurang konsentrasi sehingga mengakibatkan terjadinya laka lantas,” jelasnya.

Polisi pun hingga saat ini masih melakukan pendalaman dan penyelidikan lebih lanjut di TKP. Korban yang meninggal, kata dia, saat ini telah dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara untuk diproses lebih lanjut.

Sementara, tiga korban yang mengalami luka-luka lainnya saat ini tengah mendapat perawatan di RS Kertosono Nganjuk.

Polisi nantinya akan memintai keterangan lebih lanjut terhadap sopir yang mengendarai mobil tersebut untuk mengetahui rentetan perstiwa secara utuh. Hanya saja, saat ini sang sopir sudah mengaku bahwa dirinya kelelahan.

“Pengakuan awal sopirnya lelah jadi terjadi kecelakaan, sopir sendiri luka-luka dan dibawa ke RS Kertosono Nganjuk,” jelas Gatot.

Masih dikutip dari CNNIndonesia, sebelum kecelakaan terjadi, pesohor itu sempat mengabadikan momen perjalanannya melalui fitur story di akun instagram pribadinya @vanessaangelofficial.

Pada story pertama, ia mengunggah video dengan fitur questions dan menuliskan pertanyaan ‘Ada yang bisa tebak aku mau ke mana?’. Dalam video itu, terdapat latar sawah-sawah di sebelah jalan tol ketika kendaraan tengah melaju.

Story kedua, Vanessa juga memperlihatkan keadaan situasi di dalam perjalanan di dalam mobilnya. Ia merekam wajahnya sendiri dan memperlihatkan sang anak yang masih bayi.***

Editor: denkur

 

Berita Terkait

Tim PWI Tinjau Cepat Lokasi Rumah Subsidi Wartawan, Ketua Umum PWI Apresiasi Komitmen Pemerintah
Nyaman dan Aman: Solusi Praktis Pakaian Dalam Sekaligus Atasan bagi Pra Remaja dari UNIQLO
Kabar Terbaru Kasus Dugaan Pelecehan Pasien oleh Oknum Dokter Kandungan di Garut
Putusan Sela PN Jakarta Pusat Tegaskan Hendry Ch Bangun Sah Ketum PWI
Tarif Mulai Rp5.000, LRT Jabodebek Jadi Pilihan Nyaman untuk Libur Long Weekend 18-20 April 2025
PWI Dukung Program Rumah Bersubsidi untuk Wartawan, Tak Ganggu Independensi Pers
Update Kasus Pelecehan Seksual di RSHS Bandung, KKI Cabut Izin Praktik Oknum Dokter Ini
KAI DAOP 5 Serap Ribuan Tenaga Kerja Kontrak
Berita ini 5 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 10:28 WIB

Tim PWI Tinjau Cepat Lokasi Rumah Subsidi Wartawan, Ketua Umum PWI Apresiasi Komitmen Pemerintah

Kamis, 17 April 2025 - 18:38 WIB

Nyaman dan Aman: Solusi Praktis Pakaian Dalam Sekaligus Atasan bagi Pra Remaja dari UNIQLO

Kamis, 17 April 2025 - 18:29 WIB

Kabar Terbaru Kasus Dugaan Pelecehan Pasien oleh Oknum Dokter Kandungan di Garut

Kamis, 17 April 2025 - 13:51 WIB

Putusan Sela PN Jakarta Pusat Tegaskan Hendry Ch Bangun Sah Ketum PWI

Kamis, 17 April 2025 - 11:01 WIB

Tarif Mulai Rp5.000, LRT Jabodebek Jadi Pilihan Nyaman untuk Libur Long Weekend 18-20 April 2025

Berita Terbaru