DARA | BANDUNG – Kecelakaan lalu lintas (Lakalantas) terjadi di jalan Tol Cipularang kilometer 92 Desa Pasir Munjul Kecamatan Sukatani Kabupaten Purwakarta, tadi pagi pukul 07.00 WIB, Selasa 30 April 2019.
Tidak ada korban jiwa, kecuali 12 orang mengalami luka-luka.
Kronologisnya Bus Pariwisata PO GM Trans Nopol : D-7794-YU yang dikemudikan Arif Pradana datang dari arah Bandung menuju arah Jakarta hendak mendahului kendaraan Hino Truk Nopol Z-9898-KG yang dikemudikan Agus Rosyandi. Namun, bus itu menabrak bagian belakang truk tersebut.
Berikut nama-nama korban yang mengalami luka-luka:
1. Arif Pradana (42) warga Cibiru Rt. 03/03 Desa Cikalong Kecamatan Cimaung Kabupaten Bandung.
2.Nita Tersnawati (53) warga Komplek BEP JL Padi Endah Blok 3 No. 11 Rt. 02/25 Ds. Baleendah Kecamatan Baleendah Kabupaten Bandung.
3. Ai Situ Djubaedah (50) warga Jln. Kopo Gg. H. Mukti No. 30 Rt. 05/06 Kelurahan Situsaeur Kecamatan Bojongloa Kidul Kota Bandung.
4.Dra. Hj. El El Ellya (52) warga Jln. Logam No. 37 Rt. 04/04 Kelurahan Kujangsari Kecamatan Bandung Kidul Kota Bandung.
5. Eli Haryati (54), warga Kampung Sukarame Rt. 02/09 Desa Cingcin Kecamatan Soreang Kabupaten Bandung.
6. Imas Mon Kartini (36) warga Kavling Indah Permai No. 6 Bojongkoneng Rt. 04/13 Desa Rancamanyar Kecamatan Baleendah Kabupaten Bandung.
7. Ingke Cartingke (51), warga Jln. Raya Cibabat Gg. Sasmita No. 39 Rt. 01/14 Kelurahan Cibabat Kecamatan Cimahi Utara Kota Cimahi.
8. Sendi Cahyadi (27) warga Curug Agung Rt. 04/02 Desa Sukatani Kecamatan Ngamprah Kabypaten Bandung Barat.
9.Ashila (9) warga Kavling Indah Permai No. 6 Bojongkoneng Rt. 04/13 Desa Rancamanyar Kecamatan Baleendah Kabupaten Bandung.
10. Hasya (11 Tahun) warga Kavling Indah Permai No. 6 Bojongkoneng Rt. 04/13 Desa Rancamanyar Kecamatan Baleendah Kabupaten Bandung.
11. Lilis Sumiati (56 Tahun) warga Jln. Babakan Stasion No. 98/7-B Rt. 03/02 Kelurahan Kebon Jeruk Kecamatan Andir Kota Bandung.
12. Herry Juriko (50) warga Perum Suaka Indah JL. Gajah XIV No. 10 Rt. 07/12 Desa Leuwigajah Kecamatan Cimahi Selatan Kota Cimahi.***
Editor: denkur