Kejar Bandit Bersenjata Api, Polres Garut Kerahkan Tim Khusus ke Setiap Pelosok

Selasa, 2 Februari 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kapolres Garut, AKBP Adi Benny Cahyono

Kapolres Garut, AKBP Adi Benny Cahyono

Polres Garut mengerahkan tim khusus memburu penjahat bersenjata api yang dilaporkan sempat menodongkan senjata kepada dua warga.


DARA – Peristiwa itu terjadi di Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut, Jawa Barat, saat hendak mencuri sepeda motor beberapa waktu lalu.

Kapolres Garut, AKBP Adi Benny Cahyono, mengatakan, setelah menerima kabar terkait adanya warga yang ditodong senpi oleh penjahat tersebut, pihaknya langsung mengumpulkan anggotanya dan memberikan arahan agar melakukan operasi khusus.

“Sudah di mapping Kasatreskrim, kita bagi tim, bentuknya timsus, tak hanya Resmob atau Jatanras, tapi timsus gabungan dari berbagai unit, termasuk dari intel juga,” ujarnya, Selasa (2/2/2021).

Menurut Kapolres, setiap malam, khususnya di jam rawan kejahatan timsus bergerak ke lokasi-lokasi yang sebelumnya sudah dipetakan dan diangga rawan kejahatan.

Ia menyebut, beberapa lokasi di Garut berdasarkan hasil pemetaan rawan menjadi tempat kejahatan, termasuk di dalamnya minimarket.

“Kita juga sudah koordinasi dengan minimarket dan bank agar cctv lebih intensif pengawasan. Selain itu juga penguatan pengawasan ditambah patroli masif dari Reskrim dan Sabhara,” ujarnya.

Kapolres menuturkan, lokasi yang dianggap rawan bukan hanya di kawasan perkotaan Garut saja. Namun dari hasil pemetaan diketahui ada juga di wilayah utara Garut, seperti Malangbong yang juga menjadi lokasi rawan kejahatan.

“Ada sekitar 6 titik yang kita mapping rawan,” katanya.

Kapolres menyebutkan, secara umum bahwa selama pandemi Covid-19 trend kejahatan di wilayah Kabupaten Garut menurun. Tapi barbuk (barang bukti) nya meningkat. “Biasanya pemain lama sudah tahu cara kerjanya,” ujarnya.

Sebelumnya, sejumlah warga di Kabupaten Garut mengaku khawatir dan was-was saat melakukan kegiatan di malam hari. Pasalnya saat ini pelaku kejahatn yang diduga membawa senjata api sedang berkeliaran.

Terakhir, dua orang warga Tarogong Kidul ditodong dengan senpi oleh pelaku saat ketahuan hendak mencuri sepeda motor di kawasan Jalan Cimanuk, Kecamatan Tarogong Kidul pada Jumat (29/1/2021) malam lalu.

Heri (41), warga Kelurahan Jayawaras, Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut, bercerita bahwa pada Jumat (29/1/2021) malam dua warga ditodong senjata api oleh pelaku pencurian di sekitar rumahnya.

Aksi penodongan terjadi saat pelaku yang berjumlah dua orang hendak mengambil motor milik pengemudi ojek online di kawasan Jalan Cimanuk.

“Kejadiannya sekitar pukul 22.20, kondisi saat kejadian ramai biasa saja. Saat itu korban yang merupakan pengemudi ojek online diketahui memarkirkan motornya di samping warung baso aci di sekitar Pedes,” katanya.***

Editor: denkur

Berita Terkait

Persaingan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Semakin Ketat, Begini Peluang Timnas Indonesia
Buntut Rotmut Pejabat Eselon 2, Irjen Kemendagri Datangi Pemkab Bandung Barat. Ada Apa ya?
Menlu RI : Inovasi dan Digitalisasi Harus Jadi Penggerak Ekonomi Formal dan Global di Kawasan
Conference of the Parties ke-29 (COP29) Komitmen Baru Menuju Bumi Lebih Hijau 
Duel Indonesia Vs Jepang Bakal Heboh, JKT48 Bakal Menghibur Superter Garuda
Satnarkoba Polres Garut Gencar Lakukan Razia Miras dan Preman
Polri Gercep Tangani Iklan Judol di Debat Calon Gubernur Jabar
Kabupaten Bandung Raih Penghargaan Komisi Informasi Provinsi Jawa Barat
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 15 November 2024 - 17:18 WIB

Persaingan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Semakin Ketat, Begini Peluang Timnas Indonesia

Jumat, 15 November 2024 - 16:14 WIB

Buntut Rotmut Pejabat Eselon 2, Irjen Kemendagri Datangi Pemkab Bandung Barat. Ada Apa ya?

Jumat, 15 November 2024 - 15:35 WIB

Menlu RI : Inovasi dan Digitalisasi Harus Jadi Penggerak Ekonomi Formal dan Global di Kawasan

Jumat, 15 November 2024 - 15:15 WIB

Conference of the Parties ke-29 (COP29) Komitmen Baru Menuju Bumi Lebih Hijau 

Jumat, 15 November 2024 - 12:49 WIB

Duel Indonesia Vs Jepang Bakal Heboh, JKT48 Bakal Menghibur Superter Garuda

Berita Terbaru