Kejaksaan Negeri (Kejari) Kabupaten Cirebon sukses menggelar Bazar Sembako Murah di halaman kantor mereka pada Kamis (5/9/2024).
DARA | Acara ini dilaksanakan untuk memperingati Hari Lahir Kejaksaan Republik Indonesia yang ke-79 serta untuk memberikan akses bahan pokok dengan harga terjangkau bagi masyarakat.
Sekretaris Daerah Kabupaten Cirebon, Dr. H. Hilmy Riva’i, MPd, mengungkapkan bahwa bazar ini sangat bermanfaat dalam mengendalikan inflasi daerah.
“Akses ke bahan pokok yang terjangkau adalah cara efektif untuk menjaga stabilitas harga di masyarakat,” ujar Hilmy.
Beliau juga menegaskan bahwa kegiatan ini adalah langkah nyata untuk meringankan beban masyarakat, terutama di tengah fluktuasi harga bahan pokok.
“Pemerintah daerah sangat menghargai upaya Kejaksaan Negeri dalam membantu masyarakat yang kurang mampu melalui acara ini,” ujarnya.
Kepala Kejari Kabupaten Cirebon, Dr Yudhi Kurniawan, SH, MH, mengatakan: “melalui bazar ini, kami ingin memberikan kontribusi langsung kepada masyarakat, terutama bagi yang membutuhkan.”
Sebanyak 1.000 kupon sembako murah dibagikan, dengan paket berisi beras, gula, dan minyak yang dijual di bawah harga pasar. Produk-produk yang dijual juga merupakan hasil dari UMKM lokal.
“Selain membantu masyarakat kurang mampu, bazar ini juga mendukung UMKM setempat. Kami berharap acara serupa bisa rutin dilakukan agar akses ke bahan pokok murah semakin mudah,” ujar Yudhi.
Antusiasme masyarakat Kabupaten Cirebon sangat tinggi, dengan banyak warga yang datang pagi-pagi untuk mendapatkan sembako dengan kupon yang dibagikan.
Kegiatan ini diharapkan memberikan dampak positif pada perekonomian lokal dan menjadi inspirasi bagi instansi lain dalam upaya pengendalian inflasi serta membantu masyarakat yang membutuhkan.***
Editor: denkur