DARA | BANDUNG – Puluhan hektar sawah di Kecamatan Kutawaringin Kabupaten Bandung, Jawa Barat retak-retak akibat kekeringan. Sumur resapan pun mulai surut, sehingga kini warga kesulitan air bersih.
Kepala Trantib Kecamatan Kutawaringin, Tatang, mengatakan, belum ada akurasi data yang masuk. Masih dalam taraf pendataan. “Mungkin nanti Senin data kekeringan itu bisa diperoleh,” ujarnya.
Tatang sadar, data itu memang sangat diperlukan agar jumlah warga yang kesulitan air minum bisa segera diantisipasi dengan melakukan pengiriman tanki air minum.
Masalah warga yang belum menanam padi di sawah, kata Tatang, karena saluran airnya memang kering, harus menunggu musim penghujan.
“Sementara ini untuk kebutuhan air minum, ada dari PDAM, BPBD, dan Disperkimtan Kabupaten Bandung untuk mensuplai kebutuhan air minum warga,” ujarnya.
Kontributor: Fattah/Editor: denkur