Kemunculan Tiga Ekor Surili Hebohkan Warga Sukaraharja

Kamis, 16 Januari 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi Surili (Foto: Youtube/net)

Ilustrasi Surili (Foto: Youtube/net)

Kemunculan tiga ekor Surili (Presbytis comata) menghebohkan warga Desa Sukaraharja, Kecamatan Cibeber, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat sejak dua bulan terkahir ini. Simak ceritanya!!


DARA | CIANJUR – Spesies primata endemik Jawa Barat yang hampir punah dan sempat dijadikan Maskot dalam Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX itu sering terlihat berkeliaran di sejumlah kampung di Desa Sukaraharja sejak dua bulan terakhir.
Awalnya Surili itu terlihat di pemakaman umum di Kampung Pasirdogong RT 01/02 Desa Sukaraharja. Primata itupun terlihat bergelantungan di pohon mangga di halaman Kantor Desa Sukaraharja, Selasa (14/1/2020).
“Ada tiga ekor, yang satu setinggi lebih dari 60 centimeter dan yang dua lebih kecil sekitar 40 centimeter tingginya. Sering terlihat di kebun, rumah kosong, dan halaman kantor desa,” ujar Budi Komara, Kasi Pemerintahan Desa Sukaraharja, kepada wartawan, Kamis (16/1/2020).
Menurutnya, kondisi Surili itu diduga kelaparan. Pasalnya, warga dan perangkat desa kerap melihat Surili tersebut mengambil buah dari pohon warga. Bahkan, sempat didapati hewan tersebut makan sabun batang dari rumah warga.
“Sempat ada yang bilang, sabun batangannya dimakan Surili. Habis setengah batang. Kelihatan kelaparan kalau sampai makan sabun begitu,” tutur Budi.
Budi mengaku heran dengan keberadaan hewan endemik tersebut. Mengingat kawasan Sukaraharja dan Cibeber, bukan merupakan kawasan hutan.
“Habitatnya juga kan seperti di Gede Pangrango dan hutan lindung lainnya. Bukan di Cibeber. Kemungkinan memang ada yang memelihara kemudian dilepas begitu saja,” ujarnya.
Budi berharap, pihak terkait segera mengamankan dan mengevakuasi tiga ekor Surili tersebut.***
Wartawan: Purwanda | Editor: denkur

Berita Terkait

Tatacipta Dirgantara Rektor ITB, Bey : I’m Very Proud Of You, Pokona Mah
Rakor Bersama Mendagri, Sekda Kabupaten Sukabumi Siap Laksanakan Asta Cita Presiden
Pemda Cirebon Prioritaskan Langkah Penanganan Banjir
Dari Sertijab Kasat Reskrim dan Kasat Lantas Polres Sukabumi
Rencana Kerja Pemkab Cirebon Tahun 2026 Fokus pada Isu Strategis
Banjir Bandang Sungai Cipager Cirebon, DBMPR Jabar Tetapkan Tanggap Darurat
Sekilas Mengenal Golok Cisaat Sukabumi
Bhakti Sosial, Polres Sukabumi Gelar Operasi Katarak Gratis
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 21 Januari 2025 - 11:03 WIB

Tatacipta Dirgantara Rektor ITB, Bey : I’m Very Proud Of You, Pokona Mah

Senin, 20 Januari 2025 - 18:29 WIB

Rakor Bersama Mendagri, Sekda Kabupaten Sukabumi Siap Laksanakan Asta Cita Presiden

Senin, 20 Januari 2025 - 16:18 WIB

Pemda Cirebon Prioritaskan Langkah Penanganan Banjir

Senin, 20 Januari 2025 - 16:07 WIB

Dari Sertijab Kasat Reskrim dan Kasat Lantas Polres Sukabumi

Senin, 20 Januari 2025 - 15:55 WIB

Rencana Kerja Pemkab Cirebon Tahun 2026 Fokus pada Isu Strategis

Berita Terbaru

HUKRIM

DC Beraksi di Pameungpeuk, Resiko Digelandang ke Mapolsek

Selasa, 21 Jan 2025 - 06:30 WIB

mobil sim keliling kabupaten Bandung

BANDUNG UPDATE

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kabupaten Bandung, Selasa 21 Januari 2025

Selasa, 21 Jan 2025 - 06:19 WIB