Keren.. Subang Kini Punya Aplikasi Satgas Jawara, Pelopor Kerjasama Sipil Militer

Rabu, 27 Januari 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Serah terima aplikasi Satgas Jawara (Foto: Yudi/dara.co.id)

Serah terima aplikasi Satgas Jawara (Foto: Yudi/dara.co.id)

Satgas Jawara adalah aplikasi pelaporan berbasis teknologi informasi. Tujuannya untuk mensosialisasikan dan mensimulasikan program pengawasan perkembangan daerah.


DARA – Satgas Jawara memudahkan dan memastikan setiap tugas dari mulai pelaporan, koordinasi hingga pelaksanaan giat akan termonitor, terlaksana dan terselesaikan dengan baik.

Aplikasi Satgas Jawara sudah diserahterimakan dari Pangdam III Siliwangi Mayjen TNI Nugroho Budi Wiryanto kepada Bupati Subang, H Ruhimat.

Acara serahterima Satgas Jawara itu digelar dalam rangkaian peresmian Kantor Makodim 0605 Subang, di Jl. Mayjen Sutoyo, Rabu (27/1/2021).

“Sebagai wujud terima kasih atas pembangunan Makodim kami berikan aplikasi Satgas Jawara dan Subang Urban farming,” kata Pangdam.

Diharapkan melalui aplikasi Satgas Jawara ini dapat mewujudkan terciptanya Subang Jawara yang tangguh, masyarakat produktif, aman dan siap, utamanya menghadapi bencana.

Kang jimat dalam sambutannya berharap agar kerjasama yang telah dilaksanakan tetap berlanjut. “Jangan kapok untuk terus mendukung kami,” ujar Kang Jimat.

Kang Jimat menegaskan akan selalu menjaga agar hubungan serta suasana antara Pemkab Subang dan TNI/Polri tetap kondusif.

Dalam kesempatan itu, juga diluncurkan dan dilaksanakan serah terima Aplikasi Pengingat Sholat Subang Jawara dari Danrem Sunan Gunung Djati ke penjabat Sekda Subang.

Aplikasi ini dibuat untuk mendukung program Subang Jawara, dimulai dengan yang sederhana dengan menjaga ibadahnya agar kian hari kian sempurna bagi wargi subang yang mayoritas muslim.***

Editor: denkur

 

Berita Terkait

Atap Kelas SMP IT Al Ghazali Sukabumi Roboh Diterjang Luapan Air Sungai
Presiden Prabowo Panen Raya di Majalengka, Bupati Bandung di Ciparay
Pemudik di Wilayah KAI Daop 6 Yogyakarta Bisa Periksakan Matanya Secara Gratis
Kepala DPMTSP Jabar Dedi Taufik Siapkan Strategi Jaga Iklim Investasi di Jabar
Arus Balik Meningkat, Polres Garut Laksanakan One Way 8 Kali
Bupati Garut Tinjau Lokasi Tanah Bergerak di Singajaya, Status Tanggap Darurat Segera Ditetapkan
Amilin Zakat Fitrah DKM Binaul Makmur Desa Banyusari Tunaikan Amanah
Menghapus Jenuh Saat Mudik Lebaran, Daop 2 Bandung Sediakan Arena Bermain Anak
Berita ini 5 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 7 April 2025 - 17:15 WIB

Atap Kelas SMP IT Al Ghazali Sukabumi Roboh Diterjang Luapan Air Sungai

Senin, 7 April 2025 - 13:23 WIB

Presiden Prabowo Panen Raya di Majalengka, Bupati Bandung di Ciparay

Senin, 7 April 2025 - 12:54 WIB

Pemudik di Wilayah KAI Daop 6 Yogyakarta Bisa Periksakan Matanya Secara Gratis

Minggu, 6 April 2025 - 21:14 WIB

Arus Balik Meningkat, Polres Garut Laksanakan One Way 8 Kali

Minggu, 6 April 2025 - 20:50 WIB

Bupati Garut Tinjau Lokasi Tanah Bergerak di Singajaya, Status Tanggap Darurat Segera Ditetapkan

Berita Terbaru


Bupati Bandung Dadang Supriatna menghadiri panen raya padi di Desa Sumbersari, Kecamatan Ciparay.(Foto: maji/dara)

BANDUNG UPDATE

Presiden Prabowo Panen Raya di Majalengka, Bupati Bandung di Ciparay

Senin, 7 Apr 2025 - 13:23 WIB