Ki Sabdo Panggil Nyi Loro Kidul ke Acara Pelantikan Presiden, Besok

Sabtu, 19 Oktober 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ki Sabdo (Foto: detikcom)

Ki Sabdo (Foto: detikcom)

Besok ada pelantikan presiden. Nyi Loro Kidul dan Nyi Blorong sudah dipanggil untuk datang ke gedung DPR mengamankan situasi. Begitulah kata Ki Sabdo. Benarkah?

 

 

DARA | Ki Sabdo menggelar ritual di gedung DPR. Tujuannya untuk mengamankan situasi besok saat pelantikan presiden terpilih Jokowi.

Ki Sabdo mengaku telah memanggil bangsa jin, mulai dari Nyai Roro Kidul, Nyi Blorong, jin kayangan dan lain-lain. Hasilnya, mantap sudah, acara pelantikan Jokowi besok, Minggu, 20 Oktober 2019, bakal berlangsung aman dan lancar.

Usut punya usut, Ki Sabdo yang mengenakan baju adat dan blangkon berwarna hitam, mengaku sudah melakukan ritual mulai dari tanggal 19 September 2012 sampai 5 Juni 2014.

“Saya sudah ritual di tiga tempat gaib penguasa Istana dan Nyi Roro Kidul di Jakarta, Kanjeng Sunan Bungkul Surabaya, dan Joko Dolog Surabaya. Kelihatan di tiga tempat tersebut hanya wajah Prabowo,” katanya masih di atas panggung.

Ki Sabdo pun mengklaim telah membantu Jokowi menjadi Gubernur DKI. Bahkan, dia juga tiba-tiba mengaku sebagai paranormal yang menyembunyikan pesawat MH370 yang raib tanpa jejak.

Menanggapi keberadaan Ki Sabdo, Ketua DPP NasDem, Taufiqulhadi seraya tersenyum tipis mengatakan, Nyi Loro Kidul tidak mau datang ke Jakarta.

“Dunia sudah masuk ke era revolusi industri tahap ke-4, masih ada orang seperti itu (ritual). Tapi saya beritahukan, Pak Jokowi tidak ada urusan sama sekali dengan hal-hal sejenis ini. Karena itu, saya nyatakan ini sama sekali tidak relevan,” ujarnya.***

Editor: denkur/sumber: detikcom

Berita Terkait

Pertamina Patra Niaga Regional JBB Atasi Kebocoran Pipa BBM
Jelang Pilkada Serentak 2024, Kapolri Ajak Masyarakat Jadi Pemilih yang Berintegritas
Kodam Jaya Siap BKO Pam TPS di Wilayah Hukum Polda Metro Jaya dalam Pengamanan Pilkada Serentak
Menpar Undang Investor UEA Perbanyak Investasi di Sektor Pariwisata RI
Nono Sampono: Munas KORMI Jadi Momentum Strategis untuk Meningkatkan Olahraga di Indonesia
Pengamanan Nataru Libatkan 141.443 Personel
Kemenpar Ajukan Tambahan Pagu Anggaran 2025 Sebesar Rp2,25 triliun
Natal dan Tahun Baru, Menag Tekankan Pentingnya Menciptakan Suasana Tenang dan Damai
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 25 November 2024 - 19:07 WIB

Pertamina Patra Niaga Regional JBB Atasi Kebocoran Pipa BBM

Senin, 25 November 2024 - 16:41 WIB

Jelang Pilkada Serentak 2024, Kapolri Ajak Masyarakat Jadi Pemilih yang Berintegritas

Senin, 25 November 2024 - 12:36 WIB

Kodam Jaya Siap BKO Pam TPS di Wilayah Hukum Polda Metro Jaya dalam Pengamanan Pilkada Serentak

Minggu, 24 November 2024 - 14:49 WIB

Menpar Undang Investor UEA Perbanyak Investasi di Sektor Pariwisata RI

Minggu, 24 November 2024 - 14:44 WIB

Nono Sampono: Munas KORMI Jadi Momentum Strategis untuk Meningkatkan Olahraga di Indonesia

Berita Terbaru

Foto: miga/dara.co.id

BANDUNG UPDATE

Prakiraan Cuaca Bandung, Selasa 26 November 2024

Selasa, 26 Nov 2024 - 05:44 WIB

mobil sim keliling kabupaten Bandung

BANDUNG UPDATE

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kabupaten Bandung, Selasa 26 November 2024

Selasa, 26 Nov 2024 - 05:40 WIB

mobil sim keliling kota Bandung

BANDUNG UPDATE

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kota Bandung, Selasa 26 November 2024

Selasa, 26 Nov 2024 - 05:38 WIB