DARA | PAPUA – Korban tewas akibat banjir bandang dan longsor di Papua hingga Selasa (19/3/2019) bertambah menjadi 89 orang.
“Hasil pencarian tim gabungan TNI-Polri dan Basarnas, berhasil menemukan 82 jenazah korban banjir bandang dan 7 jenazah korban tanah longsor Ampera Kota Jayapura,” kata Kabid Humas Polda Papua Kombes Ahmad Mustofa Kamal dalam keterangan tertulis, Selasa (19/3/2019). Seperti dilansir detikcom.
Kombes Ahmad Kamal juga mengatakan 74 warga dilaporkan hilang.
Sebanyak 13 dari 89 jenazah korban banjir dan longsor ditemukan saat tim mengevakuasi kampung-kampung di Sentani. Di Kampung Sereh Tua terdiri dari 4 korban, Danau Sentani 2 korban, BTN Sosial 3 korban, BTN Nauli 2 korban, BTN Citra Buana 1 korban, dan Kampung Hobong 1 korban.
Jumlah keluarga yang terkena dampak bencana ini adalah 11.725 keluarga yang menempati Distrik Sentani, Waibu, dan Sentani Barat. Sedangkan korban luka ada 159 orang.***
Editor: denkur