Kwarcab Pramuka KBB Peduli, Serahkan Bantuan Buat Korban Kebakaran

Rabu, 29 September 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Keterangan gambar: Waka Bina Muda Kwarcab Gerakan Pramuka Kabupaten Bandung Barat (KBB), Yeyet Sri Mulyanawati menyerahkan bantuan pada keluarga korban kebakaran di Desa Ciptagumati, Cikalongwetan. (Foto: Ist)

Keterangan gambar: Waka Bina Muda Kwarcab Gerakan Pramuka Kabupaten Bandung Barat (KBB), Yeyet Sri Mulyanawati menyerahkan bantuan pada keluarga korban kebakaran di Desa Ciptagumati, Cikalongwetan. (Foto: Ist)

Selain membantu korban kebakaran, Kwarcab Pramuka KBB juga memberikan bantuan uang pada keluarga salah seorang balita yang tersiram air panas di Desa Cibitung, Kecamatan Cipongkor.


DARA– Keluarga besar Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Kabupaten Bandung Barat (KBB) Peduli, menyerahkan bantuan uang tunai pada korban kebakaran, warga Kampung Pasar, RT 04 RW 02 Desa Ciptagumati, Kecamatan Cikalongwetan, KBB.

Bantuan tersebut, diserahkan langsung oleh Ketua Kwarcab Pramuka KBB, Aseng Junaedi didampingi para pengurus lainnya pada keluarga, Rabu (29/9/2021).

Sebelumnya, rumah keluarga Nanang Ismail terbakar akibat consletting listrik pada 26 September 2021, sekitar pukul 18.02 WIB. Dalam tragedi nahas tersebut, Nanang terbakar dan nyawanya tidak bisa diselamatkan. Sementara istrinya, Purwaningsih (38), saat peristiwa tersebut tidak berada di rumah. Ketiga anaknya, berhasil menyelamatkan diri.

Aseng Junaedi mengatakan, sumbangan tersebut merupakan hasil rereongan para pengurus Kwarcab, plus kas Kwarcab Pramuka KBB.

“Bantuan ini sebagai bentuk kepedulian kita terhadap sesama yang lagi kena musibah. Semoga bisa meringankan keluarga Ibu Purwaningsih, yang sedang dilanda kesedihan,” ujar Aseng.

Selain membantu korban kebakaran, Kwarcab Pramuka KBB juga memberikan bantuan uang pada keluarga salah seorang balita yang tersiram air panas di Desa Cibitung, Kecamatan Cipongkor.

Bantuan diberikan melalui salah seorang relawan kemanusiaan, di tempat penyerahan korban kebakaran. “Walaupun nilai tidak seberapa, namun saya berharap bisa membantu keluarganya,” ucap Aseng.

Ketua RW 02 Desa Ciptagumati, H. Bambang menyatakan berterima kasih atas bantuan yang diberikan tersebut. Menurutnya, sejak terjadi peristiwa tersebut ada beberapa diantaranya yang membantu keluarga korban.

“Alhamdulillah, sejak kejadian sudah ada perhatian dari pemerintah desa setempat dan juga relawan lainnya,” ungkapnya.

Saat ini, keluarga korban masih membutuhkan bantuan. Terutama bantuan material untuk memperbaiki rumahnya yang hangus terbakar. “Sekarang juga juga masih membutuhkan pakaian buat mereka,” terangnya.

Editor : Maji

Berita Terkait

Resmikan Logo Asia Afrika Youth Forum 2025, Wali Kota Bangga Karya Anak Muda Bandung
Kabar Terbaru Kasus Dugaan Pelecehan Pasien oleh Oknum Dokter Kandungan di Garut
Tarif Mulai Rp5.000, LRT Jabodebek Jadi Pilihan Nyaman untuk Libur Long Weekend 18-20 April 2025
BPOM RI Visitasi Santosa Hospital Bandung Central  Ikrar Sebut Rumah Sakit Ini Bisa Jadi Percontohan
Wabup Bandung Barat Asep Ismail Ajak ASN Jaga Kebersihan
Update Kasus Pelecehan Seksual di RSHS Bandung, KKI Cabut Izin Praktik Oknum Dokter Ini
Lantik Ribuan PPPK, Bupati Jeje Ritchie Ismail Berikan Pesan Moral
BAZNAS Jabar Hadirkan Layanan Publik dan Konsultasi ZISWAF di Acara “ Abdi Nagri Nganjang Ka Warga”
Berita ini 6 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 05:03 WIB

Resmikan Logo Asia Afrika Youth Forum 2025, Wali Kota Bangga Karya Anak Muda Bandung

Kamis, 17 April 2025 - 18:29 WIB

Kabar Terbaru Kasus Dugaan Pelecehan Pasien oleh Oknum Dokter Kandungan di Garut

Kamis, 17 April 2025 - 11:01 WIB

Tarif Mulai Rp5.000, LRT Jabodebek Jadi Pilihan Nyaman untuk Libur Long Weekend 18-20 April 2025

Rabu, 16 April 2025 - 19:53 WIB

BPOM RI Visitasi Santosa Hospital Bandung Central  Ikrar Sebut Rumah Sakit Ini Bisa Jadi Percontohan

Rabu, 16 April 2025 - 17:32 WIB

Wabup Bandung Barat Asep Ismail Ajak ASN Jaga Kebersihan

Berita Terbaru