Home / Ads

Lahan Milik BKSDA di Kaki Guntur Terbakar, Satu Orang Warga Terluka

Kamis, 7 September 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy


Petugas berupaya memadamkan api yang membakar lahan kering di kaki Gunung Guntur, Kesamatan Tarogong Kaler, Kabupaten Garut, Kamis (7/9/2023).(Foto: andre/dara)

Petugas berupaya memadamkan api yang membakar lahan kering di kaki Gunung Guntur, Kesamatan Tarogong Kaler, Kabupaten Garut, Kamis (7/9/2023).(Foto: andre/dara)

“Dari keterangan saksi pada saat kejadian kebakaran korban berusaha memadamkan api secara manual dengan alat bantu water bag namun korban terpeleset dan terjatuh dari tebing setinggi 3 meter dan masuk ke area lahan yang terbakar,” ujarnya

DARA| Musim kemarau yang berkepanjangan selain menyebabkan beberapa wilayah di Kabupaten Garut mengalami kelangkaan air bersih karena kekeringan, juga berdampak pada lahan atau ladang yang menjadi tandus sehingga tak jarang menyebabkan terjadinya kebakaran.

Seperti pada Kamis (7/9/2023), kebakaran melanda hutan seluas kurang lebih 2 hektare milik lahan BKSDA di kaki GUnung Guntur, tepatnya di blok Tegal Malaka, Desa Rancabango, Kecamatan Tarogong Kaler, Kabupaten Garut.

Kapolsek Tarogong Kaler, Iptu Sona Rahadian Amus, mengatakan kebakaran lahan terjadi sekira pukul 10.30 WIB. Menurutnya, dalam kejadian tersebut ada satu orang warga bernama Sidik Permana mengalami luka bakar dibagian wajah, tangan dan kaki.

“Dari keterangan saksi pada saat kejadian kebakaran korban berusaha memadamkan api secara manual dengan alat bantu water bag namun korban terpeleset dan terjatuh dari tebing setinggi 3 meter dan masuk ke area lahan yang terbakar,” ujarnya, Kamis (7/9/2023).

Menurut Sona, selanjutnya korban yang berprofesi sebagai pengelola BTM (Bukit Tegal Malaka) itu segera di evakuasi untuk segera dilarikan ke Puskesmas Cipanas agar mendapatkan penanganan medis lebih lanjut.

“Dari hasil olah TKP dan berdasarkan informasi dari saksi diduga api berasal dari puntung rokok yang dibuang kemudian tertiup angina sehingga menjalar ke ilalang yang kering dan tidak lama dengan bantuan angin api segera merambat ke sebagian lahan milik BKSDA tersebut,” ucapnya.

Sona menyebutkan, karena sulitnya medan dan keterbatasan alat proses pemadaman api masih dilakukan oleh Polsek Tarogong Kaler, Unsur Forkopimcam dan instansi terkait serta warga sekitar.

“Upaya pemadaman dilakukan secara manual dengan menggunakan ranting basah, menaburkan pasir, alat bantu water bag dan juga dibantu oleh 2 unit mobil Damkar Kabupaten Garut,” katanya.

Editor: Maji

 

Berita Terkait

DPRD Kabupaten Sukabumi Mengucapkan Selamat Menjalankan Ibadah Puasa, Ramadan 1446 H/Maret 2025
Investor Gathering 2025: Pos Indonesia & Pos Properti Hadirkan Aset Potensial untuk Investasi
FGD Evaluasi Sampah Citarum, Mitigasi Harus dari Level Rumatangga
Simak Nih, 16 Artis dalam Pembagian Komisi AKD DPR RI, Ahmad Dhani dan Once di Komisi X
“свободное Зеркало Мостбет и Сегодня Актуальный Доступ К Сайту Mosbe
Mostbet Online Мостбет Официальный Сайт Букмекерской Компании И Казин
“Greatest Online Casino Down Under » Au Actual Money Casinos 202
Mostbet Přihlášení ️ Mostbet Subscription Na Oficiálních Stránkác
Berita ini 5 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 28 Februari 2025 - 13:50 WIB

DPRD Kabupaten Sukabumi Mengucapkan Selamat Menjalankan Ibadah Puasa, Ramadan 1446 H/Maret 2025

Sabtu, 22 Februari 2025 - 16:11 WIB

Investor Gathering 2025: Pos Indonesia & Pos Properti Hadirkan Aset Potensial untuk Investasi

Rabu, 13 November 2024 - 10:12 WIB

FGD Evaluasi Sampah Citarum, Mitigasi Harus dari Level Rumatangga

Rabu, 23 Oktober 2024 - 13:44 WIB

Simak Nih, 16 Artis dalam Pembagian Komisi AKD DPR RI, Ahmad Dhani dan Once di Komisi X

Rabu, 2 Oktober 2024 - 22:19 WIB

“свободное Зеркало Мостбет и Сегодня Актуальный Доступ К Сайту Mosbe

Berita Terbaru

CATATAN

GEJOLAK KOREA SELATAN MK Tanpa ‘Dissenting Opinion’

Minggu, 6 Apr 2025 - 09:19 WIB