Banyaknya makanan modern yang beredar di Indonesia yang dijadikan takjil untuk berbuka puasa membuat makanan jaman dulu terlupakan.
DARA| BANDUNG- Bahkan, tak sedikit dari kita yang sudah tidak mengenalinya lagi. Dengan demikian, maka tak heran jika jajanan jadul ini sangat sulit untuk kita jumpai. Namun untungnya, jajanan jadul tersebut masih bisa kita temukan di pasar-pasar tradisional.
Bahkan, jajanan jadul ini masih tetap eksis hingga sampai sekarang lho. Berbicara soal bulan puasa, ada kalanya kita sangat merindukan makanan-makanan jadul untuk menu buka puasa. Nah, bagi kamu yang sedang merindukannya, berikut di bawah ini ada beberapa jajanan jadul yang cocok untuk dijadikan menu buka puasa :
1. Kue Lapis Sagu
Kue yang satu ini terbuat dari bahan dasar sagu yang di kombinasikan dengan santan kelapa, gula pasir, garam, vanili,dan pewarna makanan alami. Cara memasaknya dengan cara dikukus, sehingga menebarkan aroma yang harum dengan tekstur yang terasa kenyal bila digigit. Kue lapis sagu ini mempunyai macam-macam pilihan warna seperti hijau, pink, merah, putih, dan sebagainya.
2. Putu Mayang Bihun
Kue yang satu ini mempunyai penampilan yang sangat menarik, dimana satu porsi putu mayang bihun ini biasanya terdiri dari 3 warna yang berbeda-beda seperti hijau, merah muda, dan putih. Di samping itu, ia juga di sajikan dengan kuah yang sangat legit yang terbuat dari gula merah dan daun pandan.
3. Serabi
Kue tradisional yang berasal dari Surakarta ini biasa dimasak di atas tungku dengan berbagai macam topping seperti keju, coklat, pisang, nangka, hingga sosis. Serabi mempuyai rasa yang gurih, dikarenakan terbuat dari parutan kelapa, dan sangat cocok bila disantap dalam keadaan hangat.
4. Kue Lumpur
Kue yang satu ini sangat cocok bila disantap sambil menikmati secangkir teh manis hangat. Oleh karenanya, kue lumpur ini jangan sampai kamu lewatkan untuk dijadikan menu berbuka puasanya. Bahan utama pembuatan kue lumpur adalah kentang, santan, tepung terigu, dan telur.
5. Putu Bambu
Ada satu lagi jenis jajanan jadul yang wajib kamu masukkan kedalam menu berbuka puasa, yakni adalah kue putu bambu. Kuliner manis yang satu ini sangat cocok apabila disantap dengan di temani segelas teh hangat atau kopi hitam.
Itulah beberapa jenis jajanan jadul yang cocok untuk dijadikan menu buka puasa. Akhir kata cukup sekian, dan jangan lupa untuk selalu menjaga kesehatan selama berpuasa.
Editor : Maji