Libur Lebaran, Objek Wisata Ini Malah Sepi Pengunjung

Sabtu, 7 Mei 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Objek Wisata Riung Wangi (Foto: harapanrakyat)

Objek Wisata Riung Wangi (Foto: harapanrakyat)

Libur Lebaran. Objek wisata diserbu ribuan pengunjung. Namun, situasi marema itu tidak dialami Riung Wangi. Padahal, objek wisata ini tak kalah indahnya dengan tempat lain.


DARA – Objek wisata Riung Wangi berada di Desa Talagasari, Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat.

Diakui salah seorang pengelola, Lili, sejak H+1 hingga H+6 libur Idul Fitri 1443 H, objek wisata ini sepi-sepi saja. Setiap harinya dari pagi sampai sore hanya sekitar 50 orang saja yang datang. Itu pun merupakan warga lokal.

“Obyek wisata Riung Wangi ini sebetulnya menawarkan suasana alam yang bisa membuat liburan Lebaran lebih terasa menyenangkan. Namun entah apa sebabnya, hingga H+6 Lebaran geliat pariwisata belum ada peningkatan. Tiap harinya lengang,” kata Lili, seperti dikutip dara.co.id dari harapanrakyat.com, Sabtu (7/5/2022).

Kondisi saat ini sama seperti tahun sebelumnya, yang mana wisata alam Riung Wangi tetap sepi. Terlebih pada tahun sebelumnya ada pandemi Covid-19.

Menurut Lili, sepinya pengunjung tidak hanya terjadi di wisata Riung Wangi, tapi setiap tempat wisata alam pun mengalami hal serupa.

“Penyebabnya karena kalah bersaing dengan obyek wisata yang sudah lengkap dengan berbagai fasilitas untuk wahana bermain,” kata Lili.

Editor: denkur

Berita Terkait

Jelang Libur Akhir Tahun, Disparbud Jabar Genjot Wisata Ciayumajakuning
Kemenparekraf Launching TIC Digital Nusantara
West Java Paragliding Championship 2024 Ajang Promosi Wisata ke Mancanegara
Cek Disini, Rangkaian Gelaran West Java Festival 2024
Cek Disini, Target Penyelenggaraan West Java Festival 2024
Simak Nih, Acara Seru di Jawa Barat Sepanjang 2024
Hidupkan Industri Game, Pemdaprov Jabar – Kemenkominfo Hadirkan TSA Game Fest
Cycling de Jabar 2024 Ajang Meningkatkan Pariwisata Jawa Barat
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 20 Oktober 2024 - 19:23 WIB

Jelang Libur Akhir Tahun, Disparbud Jabar Genjot Wisata Ciayumajakuning

Selasa, 15 Oktober 2024 - 12:04 WIB

Kemenparekraf Launching TIC Digital Nusantara

Kamis, 3 Oktober 2024 - 11:04 WIB

West Java Paragliding Championship 2024 Ajang Promosi Wisata ke Mancanegara

Rabu, 21 Agustus 2024 - 10:32 WIB

Cek Disini, Rangkaian Gelaran West Java Festival 2024

Selasa, 20 Agustus 2024 - 13:38 WIB

Cek Disini, Target Penyelenggaraan West Java Festival 2024

Berita Terbaru