Libur Sekolah Diperpanjang, Orangtua Jangan Membawa Anaknya Jalan-jalan

Sabtu, 28 Maret 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Subang, Jawa Barat, Tatang Komara, S.Pd.,MM, memberikan keterangan kepada wartawan, usai rapat koordinasi soat penanggulangan wabah Copid-19, di rumah Dinas Bupati Jumat (27/3/2020). (Foto : deny suhendra/dara.co.id)

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Subang, Jawa Barat, Tatang Komara, S.Pd.,MM, memberikan keterangan kepada wartawan, usai rapat koordinasi soat penanggulangan wabah Copid-19, di rumah Dinas Bupati Jumat (27/3/2020). (Foto : deny suhendra/dara.co.id)

Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Subang, Jawa Barat, resmi perpanjang libur sekolah hingga 12 April 2020. Hal itu guna mencegah bahaya penyebaran Wabah Covid-19.


DARA| SUBANG- Seperti diketahui, pelajar TK/PAUD, SMP/MTs, SMA/ MAN dan SMK serta seluruh Pondok pesantren sebelumnya diliburkan selama 14 hari kedepan hingga tanggal 30 Maret 2020. Kini diperpanjang hingga 12 April 2020 mendatang.

Kadisdikbud Kabupaten Subang, Tatang Komara, S.Pd.,MM, mengatakan, keputusan perpanjangan libur Sekolah ini berdasarkan hasil rapat terbatas dan persetujuan Bupati Subang H. Ruhimat S.Pd.,M.Si beserta jajarannya di Rumdin Bupati Subang, Jumat (27/3/2020).

“Kita, Sore hari ini, baru saja selesai rapat dengan Bupati Subang dan hasil akhir kita memutuskan masa libur sekolah diperpanjang selama 14 hari hingga 12 April 2020 mendatang,” katanya.

Ia menekankan kepada kepala sekolah dan guru agar tidak membebani peserta didiknya dengan banyak tugas. Namun, diberikan lebih banyak materi mengenai pelajaran atau wawa san mengenai virus Corona atau Covid-19.

“Selama belajar di rumah mereka diharapkan dapat mengedukasi minimal keluarga dan masyarakat sekitarnya. Jadi pola pengajaran yang diberikan setiap sekolah selama peserta didik belajar di rumah tidak ditekankan pada hasil kurikulum yang ada,”jelasnya.

Siswa tetap belajar di rumah Orangtua siswa harus mejaga anak secara bersama beredukasi dengan situasi dan kondisi siaga bahaya penyebaran virus corona (Covid-19), pola hidup sehat perlu adanya kekompakan dan kebersamaan.

“Bagi kami keselamatan anak-anak adalah yang paling utama. Untuk itu, dalam perpanjangan masa libur juga harus dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk belajar, bukan untuk bermain hal-hal yang tidak penting. Dan kita bersama-sama melakukan pencegahan penularan wabah virus Corona (covid-19),” pungkasnya.

 

Editor : Maji

Berita Terkait

Atap Kelas SMP IT Al Ghazali Sukabumi Roboh Diterjang Luapan Air Sungai
Kepala DPMTSP Jabar Dedi Taufik Siapkan Strategi Jaga Iklim Investasi di Jabar
Arus Balik Meningkat, Polres Garut Laksanakan One Way 8 Kali
Bupati Garut Tinjau Lokasi Tanah Bergerak di Singajaya, Status Tanggap Darurat Segera Ditetapkan
Kang Demul Bakal Ngantor di Daerah, Ini Sebutan Kantor Gubernur Jabar di 5 Wilayah
DPRD Kabupaten Sukabumi Mengucapkan Selamat Idul Fitri 1446 H
Serahkan Zakat ke Baznas, Bupati Sukabumi Bilang Begini
H-3 Lebaran, Arus Mudik di Tol Cisundawu Ramai Lancar
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 7 April 2025 - 17:15 WIB

Atap Kelas SMP IT Al Ghazali Sukabumi Roboh Diterjang Luapan Air Sungai

Minggu, 6 April 2025 - 21:14 WIB

Arus Balik Meningkat, Polres Garut Laksanakan One Way 8 Kali

Minggu, 6 April 2025 - 20:50 WIB

Bupati Garut Tinjau Lokasi Tanah Bergerak di Singajaya, Status Tanggap Darurat Segera Ditetapkan

Minggu, 30 Maret 2025 - 19:57 WIB

Kang Demul Bakal Ngantor di Daerah, Ini Sebutan Kantor Gubernur Jabar di 5 Wilayah

Minggu, 30 Maret 2025 - 19:30 WIB

DPRD Kabupaten Sukabumi Mengucapkan Selamat Idul Fitri 1446 H

Berita Terbaru


Bupati Bandung Dadang Supriatna menghadiri panen raya padi di Desa Sumbersari, Kecamatan Ciparay.(Foto: maji/dara)

BANDUNG UPDATE

Presiden Prabowo Panen Raya di Majalengka, Bupati Bandung di Ciparay

Senin, 7 Apr 2025 - 13:23 WIB