Penandatanganan ini harus dijadikan momentum untuk membawa aura positif bagi masyarakat.
DARA| Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan berharap pengerjaan infrastruktur dari proyek TPPAS Regional Legoknangka dapat dikebut dengan tetap mencermati hasil yang bagus agar bisa memberikan dampak positif bagi lingkungan.
Hal itu ia katakan saat menyaksikan penandatanganan perjanjian kerja sama Pemdaprov dengan PT Jabar Enviromental Solutions (JES) dalam pengelolaan TPPAS Regional Legoknangka di Gedung Sate,Bandung, Jumat (28/6/2024).
“Saya berharap penyelesaian infrastruktur bisa berjalan lancar dengan hasil yang bagus karena sangat penting (secara tidak langsung) bagi kebersihan air Sungai Citarum,” ucap Luhut.
Ia pun menjelaskan proses kerja sama ini memerlukan waktu panjang. Penandatanganan ini harus dijadikan momentum untuk membawa aura positif bagi masyarakat.
“Perjanjian kerja sama yang ditandatangani hari ini momentum dari upaya panjang sejak 2019. Ini juga menghasilkan TPPAS Regional Legoknangka ini 2.000 ton pengelolaan sampah per hari, akan memberikan 40 megawatt listrik, dan berdampak pada kualitas air Sungai Citarum,” tandasnya.
Editor: Maji